Kopi Darat untuk Pererat Silaturahmi Sesama Anak Motor di Riau Jambi

oleh -47 Dilihat
oleh
Komunitas KCB Teluk Riau saat kopi darat.

DHARMASRAYA, PETISI.CO – Guna mempererat tali persaudaraan serta membangun tali silaturrahmi sesama anak motor di kawasan Riau Jambi Propinsi Sumatra Barat, komunitas biker KCB Taluk Kuantan Pekan Baru Riau, bersama komunitas Jap Style Kabupaten Dharmasraya , Minggu (26/03/2017) bertempat di salah satu kafe di tebing Kabupaten Dharmasraya, melakukan acara kopi darat bareng.

Bro Yoko, begitulah panggilan kerennya Pria yang disepuhkan atau dituakan di club KCB, mengatakan, kegitan tersebut rutin dilakukan sebagai ajang tali silaturahmi.

“Kehadiran saya dan kawan kawan ke sini, tak lain kecuali membangun tali silaturrahmi dengan club motor,” katanya kepada petisi.co.

Hal yang sama disampaikan Iksan, melihat pertumbuhan komunitas motor seperti jamur di musim hujan di tahun ini, akan bisa berdampak pada arah yang tidak baik, kalau silaturahmi tidak dipererat.  Karena mereka akan membawa ego masing-masing .

“Umumnya member motor rata-rata berusia muda, darahnya masih panas dan mudah terbakar semangatnya, dengan begitu makanya kita harus memperkuat tali silaturrahmi agar mendapat rahmat Allah,” katanya sambil mengusap janggutnya.

Diketahui, kegiatan tersebut merupakan kelanjutan dari program yang digagas bersama  pada saat universari (ulang tahun, red) Club Motor Biker SKOCK BREAKER Rengat Minggu lalu.

Disisi lain, Asep yang sehari-hari menjual spert part motor berucap, semua ini merupakan peluang yang sangat menguntungkan, “Kalau sudah kenal begini enak mas jualan spart part di bengkel-bengkel, karena  umumnya anak motor pekerjaannya mekanik motor alias bengkel, jadi ketika saya menawarkan barang, kawan-kawan tidak ragu lagi dan akhirnya barang jualan saya laku ,” bebernya.

Sementara itu, Rudy sebagai tuan rumah acara  setelah mendengarkan penyampaian tamunya mengatakan, kegiatan silaturrahmi ini merupakan harapan baru bagi anak motor utuk bisa dikembangkan sebagai duta duta wisata daerah masing masing.

“Karena ketika mereka touring pasti yang akan dikunjungi tempat-tempat wisata,” kata Rudi yang keseharian sebagai anggota Satpol PP Kabupaten Dharmasraya ini.(gus)