Peringatan Hari Bhayangkara ke-76, 60 Peserta dari 11 Klub Ikuti Lomba Menembak Tingkat Polres Sijunjung

oleh -167 Dilihat
oleh
Peserta mengikuti lomba menembak di Hari Bhayangkara ke 76 tahun 2022 tingkat Polres Sijunjung

SIJUNJUNG, PETISI.COPolres Sijunjung dalam peringatan Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022 menggelar lomba menembak yang diselenggarakan di lapangan tembak polres belakang Kantor DPRD Nagari Kandang Baru, Kecamatan Sijunjung, Kabupaten Sijunjung, Provinsi Sumatera, Barat Minggu (26/06/2022).

AKBP Muhammad Ikhwan Lazuardi, S.H., S.I.K., MH, Kapolres Kapolres Sijunjung melalui Kasatreskrim AKP Abdul Kadir yang disampaikan Kaurbinopsnal Iptu Azhamu Suwaril sekaligus Ketua Panitia mengatakan, lomba yang dilaksanakan hari ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022 Tingkat Polres Sijunjung.

“Pada hari ini Minggu (26/06) merupakan hari pertama penyelenggaraan lomba menembak. Kegiatan ini diikuti 60 peserta yang terdiri dari berbagai komunitas menembak di Kabupaten Sijunjung seperti Pajajo Rimbo, Moser, Tan Chap, SAC, PBH Sculba, Macho, Al Scupa, Cati Braha, Matador SC, KRTS Bukit Iban, dan Sobat Star SC,” ujar Azhamu.

Lanjut Kaurbinopsnal, adapun kategori penilaian lomba adalah kategori penembak senior, penembak junior dan klub penembak terbanyak. Jenis perlombaan adalah three pose dengan jarak tembak 33 meter, 15 butir peluru.

“Kegiatan kita ini didukung oleh beberapa pihak yaitu dealer Honda-Cempaka Motor, BRI Cabang Sijunjung, PDAM Tirta Sanjung Buana, Mandala Finance dan NR Digital Printing. Selanjutnya perlombaan menembak hari Minggu ini akan dilanjutkan dengan sesi menembak eksekutif yang diikuti oleh unsur Forkopimda Kabupaten Sijunjung pada, Senin (27/6),” tegas Iptu Azhamu Suwaril menutup keterangan.  (gus)

No More Posts Available.

No more pages to load.