Pilkada Kota Surabaya 2024, ARCI: Duet Dhani-Bayu Potensi Kalahkan Eri-Armuji

oleh -380 Dilihat
oleh
Baihaki paparan hasil survei elektabilitas calon kepala daerah kota Surabaya 2024

SURABAYA, PETISI.CO – Accurate Research And Consulting Indonesia (ARCI) merilis hasil survei elektabilitas nama yang digadang-gadang maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Surabaya 2024. ARCI juga melakukan simulasi pasangan calon wali kota-calon wakil wali kota Surabaya.

Direktur ARCI Baihaki Sirajt menyebut pihaknya melakukan simulasi dua pasangan calon antara Eri Cahyadi-Armuji melawan Ahmad Dhani-Bayu Airlangga. Di mana Eri-Armuji representasi PDIP, PKB melawan Dhani-Bayu yang menjadi representasi Gerindra-Golkar.

“Hasilnya Eri-Armuji unggul di angka 39,7 persen, sementara Dhani-Bayu di angka 28,2 persen,” kata Baihaki saat paparan di Surabaya, Jumat (31/5/2024).

Meski demikian, keunggulan Eri-Armuji tidak aman. Sebab, responden yang belum menentukan pilihan masih tinggi dan bisa diperebutkan oleh paslon lain. Responden yang belum menentukan pilihan atau belum menjawab, yakni 32,1 persen.

“Jumlah responden ini menggambarkan pemilih di Surabaya yang masih mengambang atau belum menentukan pilihan masih sangat tinggi,” tandasnya.

Menurut Baihaki, Eri-Armuji belum aman. Bahkan, jika duet Ahmad Dhani-Bayu Airlangga jadi diduetkan dan didukung partai politik dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), peluang menangnya sangat besar.

“Duet Dhani-Bayu potensial mengalahkan Eri-Armuji, apalagi parpol di KIM solid mengusung Dhani-Bayu. Karena tingkat kepuasan warga Surabaya juga ke petahana tidak tinggi, beda seperti era Risma,” paparnya.

Selain simulasi Eri-Armuji melawan Dhani-Bayu, ARCI juga melakukan simulasi Eri-Armuji melawan Hendro Gunawan-Hendy Setiono. Di mana Eri-Armuji di angka 39,9%, sementara Hendro-Hendy di angka 19,4%. Responden yang belum menentukan di angka 40,7%.

Kemudian simulasi Eri Cahyadi-Hendy Setiono di angka 37,7% melawan Bayu Airlangga-Hadi Dediansyah 29,7%. Ada 33,6% responden belum menentukan. Lalu, ada simulasi Eri Cahyadi-Armuji 39,7% melawan Bayu Airlangga-Hadi Dediansyah 26,7%. Responden yang belum menentukan sebesar 33,6 persen.

Dalam survei ARCI untuk simulasi calon wali kota (cawali) Kota Surabaya, petahana Eri Cahyadi masih teratas di angka 37,8%. Disusul kader Gerindra Ahmad Dhani 15,7%, dan kader Golkar Bayu Airlangga di angka 14,6%.

Kemudian ada nama eks Sekretaris Kota Surabaya Hendro Gunawan di angka 8,4%. Lalu ada nama pengusaha muda yang juga CEO Baba Rafi, Hendy Setiono di angka 5,2%.

Sementara dalam simulasi calon wakil wali kota Surabaya, Armuji di angka 35,8%, Bayu Airlangga di angka 25,5%, Hendy Setiono 13,1%, Hadi Dediansyah 8,7%, dan Arif Fathoni 3,2%. “Ada 13,7 persen responden yang belum menentukan pilihan,” tandasnya.

Survei ARCI dilakukan pada 20-27 Mei 2024 dengan metode stratified multistage random sampling. Survei ini dilakukan di 31 kecamatan di seluruh Kota Surabaya. Total ada 1.000 responden, dengan tingkat margin of error di angka 3,5% dan tingkat kepercayaan di angka 95%. (bm)

No More Posts Available.

No more pages to load.