Pjs Bupati Jombang Setiajit : Investasi Utama Adalah Pendidikan

oleh -198 Dilihat
oleh
Pjs Bupati Jombang Setiajit didampingi Nurkolis dari Radar Jombang, menyerahkan hadiah kepada pemenang tryout untuk menyongsong Ujian Nasional (UNAS) yang di gelar Radar Jombang

JOMBANG, PETISI.CO – Pjs Bupati Jombang Setiajit mengaku senang, karena dapat bersilaturahmi dengan para kepala sekolah yang menjadi ujung tombak pemerintah dalam bidang pendidikan.

“Alhamdulilllah, siang ini kita dapat bersilaturrahmi dan melihat keberhasilan anak anak. Sebagai orang tua sudah sepatutnya mendoakan anak anak kita menjadi anak yang sukses dunia akhirat,” katanya.

Try out ini, kata Setiajit adalah upaya dalam membantu pemerintah untuk meningkatkan sumber daya manusia bidang pendidikan.

“Atas nama pemerintah daerah, saya menyampaikan apresiasi dengan digelarnya acara ini, sekaligus menyampaikan terima kasih kepada para pemenang. Semoga ke depan akan semakin meningkatkan prestasinya,”ucapnya.

Setiajit mengatakan, kalau pemerintah ingin mensejahterakan masyarakat dan memiliki daya saing, investasi yang harus dilakukan adalah pendidikan.

Menurutnya, investasi jangka panjang agar masyarakat sejahtera dan makmur,  investasi utama adalah pendidikan.

Sedikit menukil sebuah filosafi, Setiajit mengatakan bahwa kalau ingin makan tanamlah padi. Kalau ingin gizi baik, investasi holtikultura.

“Jadi ke depan pendidikan tetap jadi prioritas utama,  kedua baru kesehatan. Karena berpendidikan tapi tak sehat juga kurang baik,” katanya.

Tak lupa, Setiajit juga berpesan para ortu untuk benar-benar memantau anak anaknya yang bermain gadget. Perkembangan teknologi, lanjutnya bisa pembawa kemajuan, namun bisa juga bencana.

“Banyaknya medsos ada yang positif tapi banyak yang negatif, jadi harus hati-hati pada era teknologi,” himbaunya.

Misalnya, lanjut Setiajit saat ini seluruh literatur cukup satu android, tapi pada android itu pula banyak konten yang tidak baik seperti berita hoax, pornografi.

“Jadi para orang tua harus bisa memantau anak anaknya yang bermain android. Walimurid wajib memantau sedatail detailnya kalau bisa diberi batas jam berapa sampai jam berapa. Saya minta jangan lelah jangan letih mengasuh anak anak kita,” pesannya.

Setiajit meminta secara bersama-sama agar budaya yang sudah bagus ini dijaga.

“Saya menyampaikan terimakasih kepada orang tua yang setulus tulusnya. Jombang Kota Santri,  kita semua santri,  beragama tulus ikhlas.  santri tidak harus mondok,  namun tetap menerapkan agama dan budaya santri,” pungkasnya.

Selain Pjs Bupati Jombang, hadir pada saat penyerahan pemenang try out ini diantaranya Kepala Dinas Pendidikan Jombang, Kepala Bank Jatim Jombang, Perwakilan Polres, Pondok Pesantren dan Para Kepala Sekolah. (rahma)

 Berikut ini daftar Pemenang TRY OUT UNAS 2018

JENJANG SMK :

  1. SMK NEGERI :
  • JURUSAN TEKNOLOGI : AHMAD MAULANA D. (SMKN 3 JOMBANG, MARINDA NUR AINI (SMKN GUDO), DAN HERU SISWANTO (SMKN KUDU)
  • JURUSAN PARIWISATA : LAELATUL B. (SMKN WONOSALAM) DAN DAFFA TASHA T. (SMKN 2 JOMBANG).
  • JURUSAN BISNIS MA : EKA AGUSTIN (SMKN MOJOAGUNG) DAN ALVINA DEWI C. (SMKN 1 JOMBANG).
  1. SMK SWASTA  :
  • JURUSAN TEKNOLOGI : SLAMET PRASETYO (SMK MA’ARIF NGORO), NANCA JUNI I. (SMK DWIJA BHAKTI 1), DAN YULIA SAFITRI (SMK PGRI PLOSO)
  • JURUSAN PARIWISATA : DESI WULANDARI (SMK PGRI 1 JOMBANG) DAN UMI HANIFATUS S. (SMK PERGURUAN MUALLIMAT).
  • JURUSAN BISNIS MANAJEMEN : DIAN FITRIANI (SMK SULTAN AGUNG 2) DAN MALIK ARIF F. (SMK WIJAYA NGORO)

JENJANG SMA :

  1. SMA NEGERI / SWASTA:
  • JURUSAN IPA : ACHMAD ZANUAR R. (SMAN 2 JOMBANG), SHOFIN MADISON Y. (SMA DARUL ULUM 2 JOMBANG), DAN AGUSTIN K.(SMAN MOJOAGUNG)
  • JURUSAN BAHASA : AGSHA INTAN R. (SMA BUDI UTOMO) DAN INTAN SETYANI D. (SMA BUDI UTOMO).
  • JURUSAN IPS : EILEN AYU (SMAN 1 JOMBANG), RISTANTI D. (SMAN 3 JOMBANG) DAN AGUS DAYATULLAH (SMAN JOGOROTO).

JENJANG MA (MADRASAH ALIYAH) :

  • JURUSAN IPA : NANIN DEWI F. (MAN 1 JOMBANG), LAILATUL

 

No More Posts Available.

No more pages to load.