Porprov VII 2022 Ditutup, Kota Surabaya Raih 130 Emas

oleh -101 Dilihat
oleh
Tim futsal putra Surabaya meraih medali emas terakhir porprov VII setelah di final mengalahkan Sidoarjo 5-1.

SITUBONDO, PETISI.CO – Meski memastikan diri juara umum Pekan Olahraga Provinsi (Porprov VII) Jatim 2022, kontingen Kota Surabaya tak berhenti menambah pundi-pundi medali emas, perak dan perunggunya di hari terakhir penyelenggaraan multi even Jatim ini.

Sebelum Poprov VII ditutup Minggu (3/7/2022) malam di Stadion Semeru, Lumajang, Surabaya menambah dua emas dari cabor sepatu roda nomor marathon putra dan futsal putra.

Sebagai jawara, Surabaya mengumpulkan 130 emas, 99 perak dan 125 perunggu dengan total nilai 843. Raihan emas Surabaya ini, meningkat dibandingkan porprov VI 2019 yang meraih 113 emas.

“Alhamdulillah Surabaya mendapatkan emas total 130 dari tahun lalu 113. Saya bangga dengan capaian atlet-atlet Surabaya yang kembali berhasil membawa pulang gelar juara umum,” kata Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, Minggu.

Atas prestasi ini, Eri menyiapkan apresiasi kepada seluruh atlet yang berhasil membawa pulang medali. Peraih emas akan menerima bonus sebesar Rp 32 juta.

Sedangkan, bonus atlet yang meraih perak dan perunggu belum ditentukan nilainya. “Kalau perak dan perunggu masih kita hitung, yang pasti di bawahnya,” tegasnya.

Ketua KONI Surabaya, Hoslih Abdullah. menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh atlet dan official tim yang berhasil meraih prestasi luar biasa. Mempertahankan predikat juara umum porprov Jatim ke tujuh kali beeturut-turut.

“Alhamdulillah secara perolehan medali kali ini lebih banyak dari Porprov 2019. Sekarang kita dapat 130 emas lebih banyak dari pada sebelumnya 113 emas. Ini bukti pembinaan di Surabaya mengalami peningkatan,” ujarnya.

Peringkat kedua klasemen perolehan medali porprov VII, ditempati kontingen kota Malang. Di peringkat dua, kota Malang meraih 70 emas, 67 perak, 72 perunggu. Total nilainya 486.

Peringkat tiga ditempati kab Sidoarjo dengan merebut 61 emas, 66 perak, 83 perunggu dengan total nilai 459. Dibawah Sidoarjo, kab Malang menggeser kota Kediri dari peringkat 4.

Kab Malang menyalip kota Kediri di hari terakhir porprov VII dengan meraih 47 emas, 51 perak, 59 perunggu. Total nilainya 349.

Raihan emas kab Malang ini, sebenarnya kalah dari kota Kediri, yakni 57 emas, ditambah 27 perak dan 53 perunggu. Namun, kota Kediri kalah dalam total nilai dari kab Malang. Total nilai kota Kediri 335, sehingga harus puas menempati peringkat lima. (bm)