PPP Bulu Terima Kunjungan Dua Pelabuhan Provinsi Jateng

oleh -55 Dilihat
oleh
Foto bersama setelah acara kunjungan studi tiru

BULU, PETISI.CO – Dalam rangka menerapkan salah satu aspek adaptif dalam diri Aparatur Sipil Negara yang BerAKLHAK yaitu untuk selalu berinovasi, sehingga menuntut kita untuk mengikuti perkembangan teknologi dalam sebuah pelayanan sektor pemerintahan.

Untuk mencapai pelayanan yang prima perlu dukungan adanya infrastruktur yang memadai, hal ini menjadi alasan penting bagi 2 (dua) Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) di Provinsi Jawa Tengah yaitu PPP Morodemak dan PPP Tegalsari melakukan kunjungan studi tiru dalam segi pengelolaan kawasan pelabuhan dan pelayanan pada hari Selasa, 5 Oktober 2021 di Pelabuhan Perikanan Pantai Bulu.

Kunjungan studi tiru

“Kami dalam kunjungan ini ke PPP Bulu dan Mayangan karena dari Skala luasan PPP Morodemak setara dengan PPP Bulu sedangkan nanti PPP Tegalsari akan melakukan studi ke PPP Mayangan, mereka ini nanti akan ‘nimba ilmu’ dalam pengelolaan dan pelayanan” Kata Bapak Bambang selaku Kepala PPP Morodemak.

Kalabuh PPP Bulu dalam paparan menyampaikan sekilas pandang terkait profil pelabuhan dari jumlah pegawai, perjanjian kerja laut hingga inovasi yang dikembangkan oleh Tim PPP Bulu sejak tahun 2019. Di akhir sesi pemaparan Tim Studi Tiru melakukan tanya jawab terkait inovasi, mereka tertarik hingga ingin menerakan aplikasi-aplikasi yang sudah dikembangkan yaitu MASDANIS dan SIMPELPAS.

“MASDANIS merupakan aplikasi manajemen arsip, surat dan disposisi yang bertujuan mengurangi penggunaan kertas (paperless) sehingga tercetus ide membuat aplikasi ini, sedangkan SIMPELPAS sedang dalam maitenance perubahan skema sistem” tuturnya “Salut dengan inovasi-inovasi yang dipaparkan apalagi dikembangkan oleh SDM internal sendiri dari PPP Bulu, Kita di sini dapat mendpatkan ilmu dan motivasi untuk berinvoasi. Kami sangat tertarik dengan SIMPELPAS dan MASDANIS” ucap Ibu Al Dise selaku Kepala Seksi Kesyahbandaran PPP Morodemak.

Di waktu yang sama Kepala Seksi Pelayanan Teknis Pelabuhan menjelaskan atas pertanyaan terkait kepelabuhanan dan pelayanan terpadu dan Kepala Seksi Tatakelola juga menjelaskan terkait objek penerimaan dan pengelolaan kawasan pelabuhan. (guh)

No More Posts Available.

No more pages to load.