Puluhan Peserta Penjual Jamu Gendong Tulungagung Ikuti Lomba

oleh -102 Dilihat
oleh
Peserta lomba Jamu Gendong

TULUNGAGUNG, PETISI.CO – Sekitar 50 peserta bersaing ketat untuk bisa menjadi yang terbaik di lomba jamu gendong yang digelar Diskes Kabupaten Tulungagung.

Untuk melestarikan budaya minum jamu serta sebagai sarana pembinaan dan untuk menginspirasi pengusaha mikro bidang pengobatan tradisional menjadi lebih berkualitas dan bermartabat maka,  upaya Dinas Kesehatan (Diskes) Kabupaten Tulungagung mengadakan kegiatan lomba jamu gendong yang digelar di Barata Convention Hall, Rabu (24/4/2019).

Masduki, Kasi Farmasi Diskes Kabupaten Tulungagung menyampaikan, dengan diadakan acara lomba jamu gendong tersebut salah satu upaya Dinas Kesehatan Kabupaten Tulungagung untuk melestarikan budaya minum jamu, serta sebagai sarana pembinaan dan untuk menginspirasi pengusaha mikro bidang pengobatan tradisional menjadi lebih berkualitas dan bermartabat.

Puluhan peserta lomba

Kegiatan lomba jamu gendong tersebut  diikuti sekitar 50 peserta perwakilan dari 19 kecamatan se Tulungagung.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Kabupaten Tulungagung, Moh.Mastur menyampaikan bahwa salah satu program Kementerian Kesehatan (Kemenkes) adalah meningkatkan kualitas jamu tradisional dalam rangka untuk menjaga kebugaran masyarakat.

Lebih lanjut, kata Mastur bahwa syarat suatu produk jamu adalah berkualitas dan berkhasiat,sedangkan berkhasiat adalah suatu produk itu sudah digunakan oleh tiga keturunan.

“Di kantor Kementrian Kesehatan sendiri, secara rutin tiap hari Rabu disediakan jamu gendong gratis untuk karyawannya,” ujarnya.

Selanjutnya, Sunarsih salah satu peserta lomba dari Desa Wajak Kecamatan Boyolangu Tulungagung belajar cara pembuatan jamu tradisional dari budenya,kemudian diperdalam dengan browsing di internet. Dari pengalamanya selama kurang lebih 5 tahun berjualan jamu, produk yang paling dicari pembeli adalah jamu kunci suruh dan kunir asem.

“Kalau pas ramai-ramainya,pada hari pasaran wage (pasaran Jawa) dalam sehari penjualan bisa tembus 100 botol,” ucapnya.(par)

No More Posts Available.

No more pages to load.