RSUD Ngudi Waluyo Dibuka Kembali Setelah Ditutup 3 Hari

oleh -110 Dilihat
oleh
General cleaning dan semua sudah didesinfektan

BLITAR, PETISI.CO – Paska terjadinya 30 tenaga kesehatan (Nakes) yang terkena Covid-19 di RSUD Ngudi Waluyo Wlingi Kabupaten Blitar, kini Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD Ngudi Waluyo Wlingi dibuka kembali, Senin (27/7/2020)

Setelah sebelumnya  ditutup selama 3 hari sejak Jumat 24 Juli pukul 07.00 WIB hingga Senin 27 Juli 2020 pukul 07.00 WIB. Penutupan tersebut, karena hasil tes swab sebanyak 30 tenaga kesehatan (nakes) yang terdiri dari tenaga administrasi, perawat dan dokter terkonfirmasi positif Covid-19.

Sebelumnya diberitakan, para nakes RSUD Ngudi Waluyo yang terkonfirmasi positif Covid-19 tersebut, diduga bukan tertular dari pasien positif yang dirawat di rumah sakit plat merah itu, Namun beberapa nakes yang terkonfirmasi positif tersebut, ternyata membawa virus dari komunitas bersepeda yang diikutinya.

Direktur RSUD Ngudi Waluyo Wlingi, Endah Woro Utami mengatakan, selama ditutup pihak rumah sakit telah melakukan protokol General Cleaning/Dry Mist.

“Kami sudah melakukan general cleaning dan semua sudah didesinfektan. Saat ini, IGD sudah kami buka kembali,” kata Endah Woro Utami, Senin (27/7/2020).

Lebih lanjut Endah Woro menjelaskan,  pihak Ngudi Waluyo juga telah melakukan penataan kembali Sumber Daya Manusia (SDM). Dimana nakes yang ditempatkan di IGD adalah mereka yang kondisinya sehat dan benar-benar bugar.

“Mereka sebagian adalah nakes dari ruang rawat inap yang sementara ditutup, untuk memenuhi kebutuhan nakes di IGD yang membutuhkan 10 dokter dan 14 perawat. Jadi nakes yang ditempatkan di IGD adalah mereka yang kondisinya benar-benar sehat, untuk itu masyarakat tidak perlu cemas, karena pelayanan tetap dimaksimalkan dengan mengedepankan keselamatan pasien dan SDM,” jelasnya.

Sementara Bupati Blitar, Drs. H. Rijanto MM mengimbau agar masyarakat tidak takut untuk berobat ke IGD RSUD Ngudi Waluyo Wlingi. Karena rumah sakit telah melakukan general cleaning dan penataan kembali SDM untuk memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat.

“Dengan telah dilakukan general cleaning dan penataan kembali SDM, kami berharap masyarakat tidak takut untuk berobat ke IGD RSUD Ngudi Waluyo,” kata Bupati Blitar.(min)

No More Posts Available.

No more pages to load.