Satpol PP Kebablasan, Paguyuban PKL Kota Kediri Akan Turun Jalan

oleh -47 Dilihat
oleh
Sejumlah penertiban yang dilakukan petugas Sat Pol PP Kota Kediri

KEDIRI, PETISI.CO – Gencarnya penertiban yang dilakukan petugas Satuan Polisi Pamong Praja Kota Kediri, akan keberadaan para Pedagang Kaki Lima (PKL) dalam beberapa pekan ini, menuai reaksi dari Paguyuban PKL.

Mereka menilai, upaya petugas penegak Perda itu dalam menertibkan jalan dinilai kebablasan. Karena, sejumlah titik yang seharusnya tidak masuk zona penertiban juga terkena imbasnya.

Seperti dikatakan Hanip, salah satu koordinator PKL Kota Kediri, hal nyata yang terkena imbas penertiban berada di Jalan Raung, Kecamatan Mojoroto,yang barusan saja dilakukan.

Menurutnya, akses jalan Raung terbilang lebar sekali dan masuk kriteria jalan besar.Namun, kenyataan yang terjadi, mereka malah menjadi korban penertiban dengan dalih adanya aduan dari pihak Puskesmas pembantu Bandal Kidul.

“Kalau acuanya menggangu akses jalan masuk Puskesmas, seharusnya dicarikan solusi pemindahan tempat bukanya asal main pindah.Kasihan mereka, kalau harus kehilangan mata pencaharian,” katanya, Sabtu (25/2/2017).

Lebih jauh, Hanip juga mengungkapkan, pihaknya juga menyayangkan adanya penertiban rombong yang diangkut oleh petugas Sat Pol PP, guna dibawa ke kantor. Seharusnya, kondisi ini bisa disiasati hingga tidak menimbulkan keresahan bagi PKL.

“Menyikapi penertiban ini, Kami masih melakuka koordinasi dengan para PKL yang terangkum dalam paguyuban.Kalaupun, pola yang diterapkan kurang berkenan bagi kami dan tanpa melaui kesepakatan.Aksi turun ke Jalan menjadi alternatif bagi kami,” tandasnya.

Sementara, Kabid Trantib Sat Pol PP, Nurkhamid, mengatakan, pihaknya dalam melakukan penertiban selalu menerapkan pola, sesuai mekanisme dan prosedur yang ada.

“Kami melakukan penertiban selalu berdasarkan aduan dari masyarakat.Lalu, akan rombong yang kami tertibkan, lantaran menggangu pengguna jalan dan juga arus lalu lintas.Sebelumnya, kami juga melayangkan teguran dan peringatan sebelum melakukan semua ini,” ujarnya.(bud)