Sempat Nunggu Lama, Akhirnya Pengibaran Bendera Merah Putih Berjalan Lancar

oleh -106 Dilihat
oleh
Anggota Pakisbra Situbondo saat membentangkan bendera merah putih di Alun-Alun kota Situbondo pada HUT ke-74 RI

SITUBONDO, PETISI.CO – Upacara pengibaran bendera HUT ke-74 RI di Alun-Alun Kota Situbondo, Jawa Timur, berlangsung sukses, Sabtu (17/8/2019).

Namun pada saat pemasangan bendera dilakukan oleh anggota Paskibra yang bertugas sekitar pukul 08.00 WIB, sempat membuat para tamu menunggu cukup lama.

Pemasangan tali ke bendera tersebut memakan waktu cukup lama dibanding biasanya. Hal itu terjadi karena anggota Paskibra saat pembentang bendera, pelipatannya ‘keliru’ sehingga merasa gugup dihadapan pimpinan tertinggi di Situbondo, yakni Bupati dan wakil Bupati, serta pejabat lainnya.

Setelah dilakukan pembenahan,  akhirnya  bendera terpasang sempurna. Pengerekan bendera disertai alunan lagu Indonesia Raya pun berlangsung lancar.

Terkait hal ini, salah satu tokoh masyarakat Situbondo, yaitu Eko,  tertawa dan berkata,  bahwa ada apa dengan upacara bendera pagi  ini.

Menurutnya, ada apa dengan konsentrasi adik-adik Paskibra. Ataukah mungkin yang memimpin upacara kurang ikhlas, sehingga insiden kecil ini terjadi.

“Harapan kami untuk kedepan tidak ada lagi apapun alasannya insiden kecil dan tidak perlu lagi. Buat adik-adik Paskibra Situbondo, jangan bosan-bosan untuk berlatih dan belajar lagi,” ringkasnya.(tif)

No More Posts Available.

No more pages to load.