SMP Negeri 02 Kota Batu Gelar Doa Bersama Untuk Almarhum Risky Kurnia

oleh -172 Dilihat
oleh
Dewan guru SMP Negeri 02 Kota Batu saat doa bersama

BATU, PETISI.CO – Ratusan siswa SMP Negeri 02 Kota Batu, bersama dewan guru dan seluruh warga sekolah mengadakan kegiatan doa bersama setiap pagi di pelataran sekolah untuk almarhum Risky Kurnia yang telah meninggal dunia kemarin.

Kendati demikian, lantaran masih menyelimuti suasana duka yang mendalam, sehingga seluruh warga sekolah SMP Negeri 02 Kota Batu terus melaksanakan kegiatan tersebut yang dilaksanakan setiap hari sampai tujuh (7) hari.

Siswa SMP Negeri 02 Kota Batu saat doa bersama di pelataran sekolah

Kepala SMP Negeri 02 Kota Batu, Dra Ida Misaroh MPd, saat dikonfirmasi menuturkan dalam kegiatan tersebut, tentunya dilaksanakan secara bersama-bersama antara guru dan siswa, yang dilaksanakan di sekolah. Dan doa bersama dipimpin langsung oleh Bapak Syamsul, selaku guru Agama Islam.

“Kegiatan tersebut dimulai sejak hari Senin 3 Juni sampai 7 Juni 2024. Setelah itu selesai kegiatan doa bersama maka dilanjutkan dengan acara dalam rangka Classmeet semester genap. Karena setelah siswa selesai mengerjakan ujian akhir semester, acara classmeet dimulai 3 Juni sampai 7 Juni,” tuturnya.

Menurutnya, lanjut dia, setelah kegiatan doa bersama dilanjutkan lomba puisi, mengarang bebas dengan tema anti bullying untuk mengenang almarhum.

“Sehingga mengetuk pintu hati nurani setiap siswa SMP Negeri 02 Batu, agar selalu berhati hati dalam bertindak sehari-hari. Dan saya berharap dari kegiatan doa bersama ini yang diisi dengan tahlil tersebut, adalah mengirim doa untuk almarhum agar di ampuni segala dosa- dosanya, dan di tempatkan di surga Allah SWT,” pungkasnya. (eka)

No More Posts Available.

No more pages to load.