Tekankan Integritas, Eri Cahyadi Hadiri Pelantikan 155 PPK Surabaya

oleh -122 Dilihat
oleh
KPU Kota Surabaya baru saja melaksanakan pelantikan sejumlah 155 anggota PPK untuk mendukung pelaksanaan Pilkada 2024

SURABAYA, PETISI.CO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya baru saja melaksanakan pelantikan sejumlah 155 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk mendukung pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Pelantikan ini berlangsung di kantor KPU Surabaya pada Kamis, (16/5/2024) dan dihadiri oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi bersama dengan anggota forum koordinasi pimpinan daerah (forkompimda) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Nur Syamsi, Kepala KPU Kota Surabaya, menjelaskan bahwa anggota PPK yang baru dilantik ini telah melewati proses pendaftaran dan seleksi yang ketat yang berlangsung dari 23 April hingga 13 Mei 2024, dengan hasil seleksi diumumkan pada tanggal 14-15 Mei.

“Para anggota PPK yang terpilih ini mewakili 31 kecamatan di Surabaya, dengan masing-masing kecamatan akan diperkuat oleh lima anggota PPK selama proses pemungutan suara yang dijadwalkan berlangsung serentak pada 27 November 2024,” ungkap Nur Syamsi.

Syamsi menambahkan, seluruh anggota PPK yang telah dilantik akan segera mengikuti sesi bimbingan teknik (bimtek) untuk memahami lebih lanjut tentang detail tugas, wewenang, dan tanggung jawab mereka.

“Pilkada kali ini, akan lebih kompleks karena berlangsung bersamaan dengan Pilkada Jawa Timur. Pastinya menuntut tanggung jawab lebih besar dari para PPK dibandingkan dengan tahun 2020,” ujarnya.

Di sisi persiapan administratif, KPU Surabaya juga sedang bersiap untuk memperbarui data pemilih, memanfaatkan Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilihan (DP4) yang diserahkan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) ke KPU RI.

“Kami akan segera menetapkan Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPS) pada tanggal 26 Mei, yang akan bekerja sama dengan PPK untuk memperbarui data pemilih,” kata Syamsi.

Sementara itu, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menekankan pentingnya integritas dan netralitas dalam setiap tahapan Pilkada untuk memastikan kepercayaan masyarakat terhadap proses pemilihan. Ia juga menghimbau para PPK untuk segera menyosialisasikan tahapan Pilkada kepada masyarakat secara luas.

“Saya berharap Pilkada serentak 2024 dapat berlangsung dalam suasana yang nyaman, aman, dan penuh kebersamaan,” tutup Eri. (dvd)

No More Posts Available.

No more pages to load.