Timses SanDi  Turun Gunung di Wilayah Jabung

oleh -66 Dilihat
oleh
Wiwik Sukesi (pakai jas merah berkerudung) di tengah-tengan pendukung SanDi saat melakukan Konsolidasi dukungan.

MALANG, PETISI.CO – Setelah KPUD  Kabupaten Malang menetapkan tanggal dimulainya Kampanye Pemilihan Calon Bupati (Cabup) di Kabupaten Malang, masing-masing kubu Tim Sukses (Timses) mulai menggeber dukungan pilihannya dengan berbagai manuver.

Demikian pula yang dilakukan tim pemenangan pasangan nomor urut 1 Sanusi-Didik (SanDi) dengan jargon “Malang Makmur” mulai melakukan konsolidasi, baik di tingkat internal Partai Pengusung maupun partai koalisi.

PDI Perjuangan selaku partai pengusung menugaskan seluruh fraksi se-Malang Raya (Kabupaten Malang, Kota Malang, dan Kota Batu) untuk turut ambil bagian dalam memenangkan calon yang diusungnya.

Wiwik Sukesi, D.R, M.Si selaku anggota fraksi PDI Perjuangan Kota Malang salah satunya yang di BKO atau perbantukan, untuk menampung dan turut memenangkan suara di wilayah Kecamatan Jabung.

Bunda Wiwik sapaan akrabnya, beserta tim melakukan konsolidasi dengan pengurus PAC Jabung PDI Perjuangan Kabupaten Malang, Selasa (29/9/20).

Bertempat di salah satu rumah pengurus PAC, Dusun Slamparejo, Kecamatan Jabung, giat konsolidasi tersebut menelurkan ide-ide manuver untuk memenangkan pasangan SanDi.

“Kami hadir di sini melaksanakan tugas partai untuk turut serta mensukseskan pasangan Sandi, khususnya di wilayah Jabung.

Semua masukan berikut kendala di lapangan, akan kami sampaikan dan koordinasikan kepada Tim di atas, yang paling terpenting apapun kondisinya pasangan Sandi harus menang di wilayah Jabung,” tutur anggota komisi B DPRD Kota Malang tersebut.

Hadirnya fraksi-fraksi yang di BKO kan di wilayah Kabupaten, disambut antusias oleh pengurus baik ditingkat PAC maupun ranting.

Murjani salah satu pengurus PAC Jabung PDI Perjuangan Kabupaten Malang, mengapresiasi kedatangan Wiwik Sukesi beserta tim sebagai salah satu fraksi dari DPC Kota Malang, yang diperbantukan di wilayah Jabung.

“Terima kasih atas kehadirannya, setidaknya selain membantu kami dalam memenangkan pasangan Sandi l, dan juga sebagai mempermudah kordinasi dan komunikasi kami kepada tim di jajaran kabupaten.

“Harapan kami, selain kerja militan setidaknya alat peraga kampanye untuk segera bisa didistribusikan sampai dengan pelosok daerah,” tegas Murjani sesaat konsolidasi. (clis)

No More Posts Available.

No more pages to load.