Tingwe, Bentuk Keakraban TNI dan Rakyat

oleh -181 Dilihat
oleh
Rokok Tingwe, bentuk keakraban TNI dan rakyat.

SITUBONDO, PETISI.CO Keharmonisan  antara TNI dan rakyat dengan berbagi rokok Tingwe terbukti di suasana  TMMD  di desa Tlogosari, Kecamatan Sumbermalang, Senin (16/03/20).

Di lokasi desa terpencil seorang Babinsa Kopka Zakaria Kowi, mencoba mampir ke rumah salah satu warga atas nama bapak Ahmad (45) warga Desa Tlogosari. Senin (16/03/20).

Agar lebih menjalin kedekatan bersama warga selain itu juga dalam pelaksanaan TMMD ke-107  rumahnya akan dijadikan tempat menginap.  Sambil dipersilakan duduk di atas amben Babinsa disugguhkan rokok Tingwe oleh pak Ahmad.

Tingwe  merupakan  sensasi dan kesukaan tersendiri saat merokok dan adaptasi dengan lingkungan juga menjadi ciri khas warga masyarakat dipelosok desa seperti halnya di desa Tlogosari yang susah mencari rokok dengan kemasan pack.

Betapa bisa dibayangkan keakraban moment seorang warga Desa Tlogosari menyuguhkan rokok Tingwe dengan harga yang murah meriah dan dihisap bareng bapak TNI yang sedang bertugas membangun desanya dengan sandingan secangkir kopi menjadi penyemangat dalam pencetus ide-ide bagus untuk melakukan aktivitas kerja gotong royong.

Seperti halnya yang dilakukan bapak Ahmad dan Babinsa 0823/16 Sumbermalang, “Pak empian oning rokok an sareng bekoh,” disampaikan dengan mengunakan  logat madura. (Bapak bisa merokok tembakau tingwe) dalam bahasa Indonesia,” ucap Ahmad.

Sahut Kowi, ayo kita rokok,an bareng sambil nyante minum kopi, pintanya. Ini salah satu gambaran kedekatan TNI dan rakyat. (Penrem83)

No More Posts Available.

No more pages to load.