Usai Pilkada, Hj. Munjidah Ajak Masyarakat Jombang Bersatu

oleh -79 Dilihat
oleh
Hj. Munjidah Wahab

JOMBANG, PETISI.CO – Sebagai bentuk syukur atas kemenangan Hj. Munjidah Wahab –Sumrambah, pada Pilbup Kabupaten Jonbang Juni 2018 lalu, digelar acara tasyakuaran dan Halal bihalal, yang  dilaksanakan Kamis (13/07/2018) di lapangan sekolah Madrasah Diniyyah Takmiliyah Desa Ploso Kecamatan Ploso Kabupaten Jombang.

Turut hadir Bupati Terpilih periode 2018-2023, beserta Wakilnya, Muspida, para ulama, para tim sukses Bupati terpilih  dan masyarakat sekitar.

Dalam sambutannya, Bupati terpilih mengajak masyarakat Jombang untuk bersatu kembali setelah Pemilukada, semua sudah selesai.

Dan juga para tim sukses dari semua calon diminta untuk bergandeng tangan. “Mari kita bersama-sama bersatu untuk membangun Kota Jombang yang sesungguhnya,” ujarnya.

Antusias masyarakat yang didominasi jamaah perempuan,  seperti bangga karena panutan ibu muslimat menjadi orang nomer satu di Kabupaten Jombang.

“Semoga menjadi pemimpin yang amanah, jauh dari perbuatan korupsi dan bisa memikirkan masyarakat Jombang,”  kata salah satu jamaah.(rsyd)

No More Posts Available.

No more pages to load.