Warga Gumuk Suda Gotong-royong Bersihkan Jalan dan Lingkungan

oleh -118 Dilihat
oleh
Kegiatan gotong royong

JEMBER, PETISI.CO – Dalam rangka pelaksanaan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) yang merupakan upaya untuk menggelorakan semangat gotong royong dan peran aktif masyarakat, Selasa (16/5/2017)

Warga Dusun Gumuk Suda Desa Mrawan Kecamatan Mayang Kabupaten Jember, mengadakan kerja bhakti secara gotong-royong membersihkan sepanjang jalan dan saluran air di lingkungan desa.

Bukan hanya warga desa, mahasiswa dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa khususnya Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan kelembagaan masyarakat juga ikut andil dalam kegiatan.

Semua ini dimaksudkan untuk pembangunan yang berlandaskan keswadayaan sebagai sistem nilai sosial budaya.

Musawir, Kepala Desa Mrawan Rabu (17/5/2017) dikonfirmasi petisi.co mengatakan, dirinya merasa senang karena seluruh warga Dusun Gumuk suda sangat antusias dalam melaksanakan kerja bakti tersebut.

“Saya berharap sifat gotong royong  dapat tercermin dari rasa saling asah, saling asih dan asuh diantara masyarakat serta memperkuat integritas social masyarakat,” katanya.

Bukan hanya itu, dalam rangka memperkuat integritas social dan integritas kebangsaan, serta memperkokoh negara kesatuan Republik Indonesia, kata Musawir, salah satunya melalui pendayagunaan dan pelestarian nilai-nilai gotong royong dalam kehidupan masyarakat sebagai bagian budaya bangsa. (yud)