Atikoh Sowan ke Ponpes Tertua di Magelang, Didoakan Ganjar Jadi Presiden

oleh -151 Dilihat
oleh
Atikoh bercengkrama dengan ratusan santriwan dan santriwati Ponpes Ma'ahidul Irfan, Soropaten Gandusari, Bandongan, Magelang

MAGELANG, PETISI.CO – Siti Atikoh Supriyanti, istri calon Presiden RI 2024 Ganjar Pranowo menyambangi Pondok Pesantren (Ponpes) Ma’ahidul Irfan, Soropaten Gandusari, Bandongan, Magelang, Kamis (28/12/2023). Atikoh didoakan sehat dan Ganjar didoakan terpilih menjadi Presiden RI 2024.

Atikoh tiba di komplek pondok sekitar pukul 09.30 WIB. Ratusan santriwan dan santriwati menyambutnya dengan selawat diiringi hadroh. Atikoh didampingi Nyai Faizah Aliyul Munief, menyalami mereka satu persatu. Ada pula jemaah majelis taklim yang hadir.

“Terima kasih sekali, Pak Kiai dan Bu Nyai. Luar biasa sekali, ini pertama saya ke sini tapi kayak kembali ke rumah sendiri,” ujar cucu dari KH Hisyam A Karim, pendiri Pondok Pesantren PP Riyadus Sholikhin Kalijaran, Karanganyar, Purbalingga.

Dalam kinjungan itu, Atikoh sempat didapuk menjadi pembicara. Ia mendapat dua pertanyaan tentang pengalaman hidupnya yang berlatar belakang dari keluarga santri dan seputar kesetaraan gender.

“Ada beberapa hal yang didiskusikan, cerita pengalaman saya di kehidupan kesantrian terus kesetaraan gender. Maka saya dorong untuk perempuan belajar setinggi-tingginya, karena sebaik-baik manusia kan yang bermanfaat bagi sesama,” ujarnya.

Atikoh senang karena merasa seperti pulang ke rumah. Ia yang sedang dalam kondisi tidak fit juga didoakan oleh para santri agar kembali sehat. Atikoh bahkan sempat dipijat oleh Nyai Faizah sembari bersolawat.

“Saya banyak belajar juga karena kalau pesantren kami keluarga itu murni Salafiyah. Jadi sama-sama menimba ilmu dan disuwuk, agar diberi berkah, ngalap berkah,” tegasnya.

Pengasuh Ponpes Ma’ahidul Irfan KH Muhammad Aliyul Munief Qhostolany menyampaikan apresiasi atas kehadiran Atikoh di pondoknya. Ia berharap kehadiran istri Ganjar Pranowo itu memberi berkah pada ponpes yang berdiri sejak tahun 1825 itu.

“Tadi kami saling mendoakan. Saya pun dari keluarga besar pondok pesantren mendoakan kepada Bu Siti Atikoh, semoga Pak Ganjar menjadi presiden Indonesia yang amanah,” tandasnya.

Kunjungan ini bagian dari safari politik ketiga Atikoh yang dimulai sejak Rabu (27/12/2023). Usai dari Magelang, Atikoh melanjutkan safarinya ke Kabupaten Purworejo hingga Kabupaten Banyumas, Kamis (28/12/2023).

Rencananya, Atikoh akan melanjutkan kegiatan serupa pada Jumat (29/12/2023) dengan mendatangi beberapa tempat di Jawa Tengah, antara lain di Kabupaten Purbalingga, Kabupaten Tegal, dan Kota Semarang.

Seperti diketahui, Siti Atikoh merupakan cucu dari KH Hisyam A Karim, pendiri Pondok Pesantren PP Riyadus Sholikhin Kalijaran, Karanganyar, Purbalingga. KH Hisyam A Karim adalah tokoh penting Nahdlatul Ulama (NU) di daerah asalnya. (bm)

No More Posts Available.

No more pages to load.