BPSDMP Kominfo Surabaya Sinergitas Pemkab Magetan Bangun Smart Economy UMKM

oleh -77 Dilihat
oleh
Pelatihan Penggerak Ekosistem Digital Talent Scholarship

MAGETAN, PETISI.CO – Kementerian Komunikasi dan Informatika melalui Badan Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDMP) Kominfo Surabaya bersinergi dengan Pemkab Magetan, menyelenggarakan  Pelatihan Penggerak Ekosistem Digital Talent  Scholarship (DTS) untuk membangun Smart UMKM menuju Smart Economy di Kabupaten Magetan.

Pelaksanaan digelar selama tiga hari di Gedung Korpri dalam materi strategi marketing bagi pelaku  UMKM dengan memanfaatkan media sosial, bersama 60 Peserta Alumni Digital Enterprenuer Academi (DEA) asal Magetan, yang hari ini telah di Kukuhkan dan diresmikan sebagai Leadership Pengerak Ekosistem Digital di Kabupaten Magetan

Bersama Kepala BPSDMP Kominfo Surabaya, Kadinas Kominfo Magetan Cahaya Wijaya mewakili Bupati  Mengukuhkan dan meresmikan 60 Peserta terbaik Pengerak Ekonomi kreative di Kabupaten Magetan yang laksanakan di Pendopo Surya Graha, Rabu (7/12/2022).

“Saya ucapkan selamat kepada para peserta yang telah lolos dalam pelatihan pengerak ekosistem digital yang telah berhasil melalui proses seleksi dan dinyatakan lolos sebagai peserta pelatihan di Kabupaten Magetan,” ucap Kepala  BPSDMP Kominfo Surabaya, Eka Handayani, SE, M.M.

Tahun 2022 ini pihaknya telah menyelenggarakan pelatihan di beberapa tempat termasuk Magetan yang hari ini telah di kukuhkan dan dilaunching peserta Pengerak Economy kreative digital yang ada di Kabupaten Magetan.

Lanjut Eka Handayani Kepala BPSDMP Kominfo Surabaya, pelaksanaan ini merupakan tindak lanjut dari pelatihan yang sudah pernah dilaksanakan terdiri dari 8 Academy, dan para alumni DTS ini kesemuanya telah di berikan ilmu tambahan, dengan harapan akan menjadi leader atau pengerak untuk bisa membangun ekosistem dan menjalankan usaha bersama di Kabupaten Magetan.

“Dari 60 orang yang menjadi Tim pengerak ini kita harapankan akan bisa menjadi Leader pengerak di Kabupaten Magetan,” imbuhnya.

Para pengerak Ekosistem digital ini nantinya akan mempertemukan dengan alumni digital  enterprenuer terbaik dan akan berkolaborasi membangun Start Up, sehingga bisa membantu membuka lapangan kerja berbasis kewirausahaan dan meningkatkan perekonomian daerah.

Dan nantinya bisa kita kembangkan dengan kolaborasi kreative hub yang ada di Magetan,sehingga  dengan ekosistem digital ini akan bisa membantu membuka lapangan kerja berbasis kewirausahaan,dengan harapan bisa meningkatkan perekonomian daerah untuk mewujudkan Smart city melalui program Smart economy.

“Sehingga para pengerak ini kedepan bisa berkolaborasi dan dimaksimalkan tenaga dan skilnya oleh pemerintah daerah untuk meningkatkan perekonomian di kabupaten Magetan,” harap Eka Handayani.

Salies Apriliyanto, Founder PT Adma Digital Solusi selaku narasumber menambahkan,dari 60  Peserta terbaik itu nanti akan bisa mengerakan teman di UMKM nya yang lainya.

“Sehingga dari masing-masing leader itu nanti akan bisa menginduksikan ke temanya yang lainya,” tambahnya.

Masing-masing UMKM yang ada di Kabupaten Magetan ini mempunyai masing-masing produk yang klasternya berbeda, dan sudah mulai terbentuk. “Tinggal kita arahkan untuk bisa berkolaborasi antara satu dengan yang lainya sehingga akan saling bersinergi untuk meningkatkan perekonomian di Magetan ini,” pungkasnya. (pgh)