Pasca Bom Bunuh Diri, Polrestabes Surabaya Perketat Pengamanan

oleh -143 Dilihat
oleh
Kasi Humas Polrestabes Surabaya, Kompol Moch Fakih

SURABAYA, PETISI.COPasca bom bunuh diri yang terjadi di Polsek Astana Anyar, Bandung Jawa Barat , pada Rabu (7/12/22) pagi. Hal ini terlihat di Mako Polrestabes Surabaya Jalan Sikatan 1 meningkatkan pengaman guna mengantisipasi kejadian susulan. Tampak pintu masuk pos penjagaan Polrestabes Surabaya berjaga dan membawa persenjataan lengkap

Kasi Humas Polrestabes Surabaya, Kompol Moch Fakih untuk setiap tamu yang berkunjung ke Polrestabes diperiksa secara teliti yang diperiksa oleh petugas piket juga menerapkan Standard Operasional Pelaksanaan (SOP) yang ada dengan one gate system atau satu pintu masuk saja.

“Tamu yang datang kita periksa barang bawaan dan guna antisipasi pasca bom bunuh diri Polsek Astan Anyar,” jelas Kasi Humas Kompol Fakih saat diwawancari awak media, Rabu (7/12/22).

Kasi Humas Polrestabes menambahkan selain memeriksa secara teliti terhadap tamu, dia memerintahkan seluruh anggota yang berjaga untuk waspada dan meningkatkan penjagaan.

Selain di Mapolrestabes Surabaya, pihaknya juga memperketat penjagaan di Mapolsek jajaran. Instruksi tersebut telah disampaikan ke Polsek jajaran.

“Kami juga mengintruksikan kepada seluruh Polsek jajaran untuk memperketat penjagaan dan waspada,” terang Fakih.

Kompol Moch Fakih menghimbau kepada masyarakat untuk beraktifitas seperti biasanya dan mempercayakan kasus ini kepada Polri. (rif)

No More Posts Available.

No more pages to load.