Bupati Ada Acara Mendadak, Sejumlah ASN di Lingkup Pemkab Bondowoso Gagal Dilantik

oleh -249 Dilihat
oleh
Sejumlah ASN yang gagal dilantik

BONDOWOSO, PETISI.CO – Sejumlah kepala OPD di Kabupaten Bondowoso, menghadiri acara pelantikan eselon III, di pondopo Kabupaten, Jumat (18/3/2022).

Aparatur Sipil Negara (ASN), yang akan dilantiknya serta diambil sumpah jabatan oleh Bupati Bondowoso, Salwa Arifin, sudah siap-siap dengan berpakaian rapi.

Namun, pelantikan tersebut, tidak jadi dilakukan alias Gagal, karena orang nomor satu di Bondowoso, ada acara mendadak.

Salah satu ASN yang gagal diambil sumpah jabatannya, menyebutkan, kami malu karena sudah berpakaian rapi. Ternyata, tidak jadi dilantik

“Tadinya, saya bangga. Tidak tahunya seperti ini. Saya malu ke teman-teman. Tapi tolong, nama saya jangan disebut dalam pemberitaan,” pintanya.

Sementara itu, kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Bondowoso, Muhammad Asnawi Sabil, belum bisa dimintai konfirmasi terkait gagalnya pelantikan tersebut. (tif)

No More Posts Available.

No more pages to load.