Bupati Faida: PPNI DPD Jember Jadi Penggerak Pencegahan Virus Corona  

oleh -87 Dilihat
oleh
Pemberian santunan diserahkan oleh bupati Jember.

JEMBER, PETISI.COPeringatan HUT Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) DPD Jember ke – 46 Minggu (15/3/2020) menggelar acara senam cuci tangan dan Bantuan Hidup Dasar (BHD) bagi masyarakat awam. Kegiatan ini  dihadiri oleh Bupati didampingi Kapolres Jember bertempat di Transmart Kelurahan Kaliwates, Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember.

Kegiatan senam cuci tangan diikuti sekitar 500 orang terdiri dari teman-teman relawan, TMC, Tagana, MDMC dan unsur-unsur lainya.

Bupati Jember dr. Hj. Faida MMR dalam sambutannya menyampaikan, hadir di sini bukan hanya sekedar mengikuti perayaan tetapi sebagai satu komitmen PPNI DPD Jember untuk aktif membantu bangsa dan negara mengatasi wabah virus corona. ”Karena perawat mempunyai kompetensi, mampu, punya komitmen dan perawat memang merah,” ujarnya.

Peserta senam cuci tangan.

Bupati Faida berharap mulai hari ini, DPD PPNI Jember mengambil peran di wilayah tugasnya masing-masing dan lingkungan tempat tinggalnya masing-masing untuk menjadi penggerak mencegah penyebaran virus corona dengan langkah-langkah pencegahan yang benar dengan memberikan edukasi yang benar kepada masyarakat.

“Saya ucapkan selamat ulang tahun Persatuan Perawat Nasional Indonesia-Jawa Timur, sukses selalu karena tidak semua orang bisa menjadi perawat semua terjadi hanya atas izin Allah SWT,” terangnya.

Selain itu Bupati Faida dengan tegas mengatakan tidak mau mendengar ada anggota PPNI DPD Jember terlibat dalam masalah masalah penyalahgunaan profesi, penyalahgunaan wewenang, narkoba dan menyalahgunakan kepercayaan masyarakat.

Sementara itu, Ketua DPD PPNI Jember sekaligus Ketua Pengurus DPW bidang kesejahteraan Asrah Joyo Widono menyampaikan, pelaksanaan kegiatan ini dalam rangka HUT PPNI yang ke-46. Kegiatan ini sebagai tindak lanjut instruksi Bupati Jember, Kapolres dan Dandim 0824 pada saat melakukan senam cuci tangan di alun-alun Jember.

Pagi ini dilaksanakan senam cuci tangan kemudian senam bantuan hidup dasar bagi masyarakat awam yang tentunya dua kegiatan ini bertujuan untuk melatih masyarakat agar mampu menolong si penderita jika terjadi kecelakaan, berhenti nafas dan lain-lain, minimal bisa membantu meringankan beban penderita.

“Senam cuci tangan ini adalah kegiatan dalam upaya pencegahan virus corona sehingga hari ini kita beri edukasi kepada semua masyarakat untuk melakukan cuci tangan,” ungkapnya.

Rangkaian kegiatan, PPNI se-Kabupaten Jember memberikan santunan kepada 45 anak yatim piatu dan 55 kaum dhuafa, hal ini sangat mengapresiasi kepada teman-teman PPNI yang telah memberikan kinerja terbaiknya sehingga semua bisa berjalan sesuai harapan.

Untuk rekor MURI merupakan program PPNI Provinsi Jawa Timur yang berpusat di Bumi Moro. Di Bumi Moro dilakukan penilaian senam cuci tangan dari 38 kota di seluruh Jatim yang dilaksanakan serentak pada hari ini.

Kabupaten Jember terpilih dan akan dinilai langsung oleh tim MURI dengan cara live streaming. Ini adalah satu sumbangan dari PPNI Jember untuk memberikan kontribusi rekor MURI. (eva)

No More Posts Available.

No more pages to load.