Bupati Jombang Buka Bursa Inovasi Desa 2018

oleh -80 Dilihat
oleh
Bupati Jombang saat menghadiri Bursa Inopvasi Desa 2018.

JOMBANG, PETISI.CO – Menindaklanjuti program Kemendes, Pemkab Jombang menyelenggarakan Bursa Inovasi Desa yang digelar di Ball Room Hotel Yusro Jombang,  Selasa (30/10/2018).

Kegiatan Bursa Inovasi Desa 2018 ini dihadiri perwakilan dari Kemendes Ismail, pejabat Provinsi Jatim, Bupati dan Wakil Bupati Jombang, Sekda Jombang, SKPD Jombang, camat dan kades se Kabupaten Jombang, serta TPID dan BPD se Kabupaten Jombang.

Dalam kesempatan ini juga ditampilkan video inovasi dari Kecamatan Tembelang dengan tanaman Sorgum, di Desa Tembelang yang dikelola oleh Bumdes Tembelang.

Inovasi Desa Jatibanjar Kecamatan Ploso Jombang yaitu Taman Pemulihan Gizi. Untuk mengoptimalkan program Posyandu dengan penyuluhan kepada ibu-ibu yang punya Balita diajari cara mengolah makanan yang benar dan bergizi tinggi.

Inovasi dari Kecamatan Megaluh tentang administrasi kependudukan dengan cepat di Desa Ngogri dengan aplikasi Smart Ngogri.

Darmaji  Kadis DPMPD Jombang mengatakan, tujuan Bursa Inovasi Desa adalah menyebarluaskan program inovasi desa kepada masyarakat umum, tentang inovasi di desa, mulai pembangunan infrasruktur maupun pembangunan non infrastruktur.

“Kami mohon kepada Bu Bupati Jombang untuk membuka acara Bursa Inovasi Desa,”  tuturnya Darmaji.

Bupati juga menyerahkan klaim BPJS kepada ahli waris  perangkat desa yang meninggal dunia dengan klaim Rp 24 juta. Juga memberikan bantuan permodalan bagi 6 Bumdes sebesar Rp 50.000.000.

Dalam sambutannya, Bupati Jombang menyampaikan, atas nama Pemkab Jombang mengucapkan terima kasih kepada para pihak yang telah menyukseskan acara ini. “Kita inginkan ke depan program menuju Jombang berkarakter dan berdaya saing dengan peningkatan ekonomi kerakyatan. Bumdes harus kita hidupkan dengan mendatangkan pendamping Bumdes, sehingga bisa berdaya saing,” ujarnya.

Dalam bidang pembangunan, kata Bupati, akan melanjutkan pembangunan yang sudah baik dibuat lebih baik lagi. “Saya dan Wakil Bupati akan turun langsung mengawasi Dana Desa,” ungkap Bupati.(prw)

No More Posts Available.

No more pages to load.