Cari Atlet, PB POSSI Perkenalkan Underwater Hoki ke Masyarakat

oleh -142 Dilihat
oleh
Fandi S bersama Mirza dan atlet underwater hoki di kolam renang Dispora Jatim, Sabtu.

SURABAYA, PETISI.CO – Pengurus Besar (PB) Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) memperkenalkan underwater hoki, sebagai salah satu nomor cabang olahraga (cabor) selam ke masyarakat, khususnya atlet selam. Saat ini, POSSI membutuhkan atlet-atlet berbakat yang akan diterjunkan ke even internasional.

“Tadi, kami mengenalkan bagaimana permainan underwater hoki yang sebenarnya ke atlet-atlet selam yang berlaga di kejurnas selam Piala Gubernur Jatim 2021,” kata Komisi Teknis Underwater Hoki PB POSSI, Fandi S didampingi Ketua Pengprov POSSI Jatim, Mirza Muttaqin di sela kejurnas selam finswimming Piala Gubernur Jatim di Kolam Renang Dispora Jatim, Sabtu (4/12/2021).

Atlet underwater hoki saat eksibisi di sela kejurnas selam finswimming Piala Gubernur Jatim.

Menurutnya, underwater hoki memiliki potensi luar biasa untuk meraih prestasi di even internasional. Sudah dibuktikan pada SEA Games lalu. Dari nomor ini, tim selam Indonesia berhasil meraih 1 perak dan 2 perunggu. Sebelumnya, PB POSSI hanya menargetkan perunggu.

“Artinya, underwater hoki ini punya potensi luar biasa. Nah, tinggal bagaimana atlet-atlet dengan basis finswimming bisa menjadi lebih bermain di underwater hoki. Makanya tadi lebih dikenalkan bagaimana underwater hoki,” paparnya.

Selain mengenalkan underwater hoki ke masyarakat, menurutnya, PB POSSI sesuai visi misinya ingin mengembangkan di provinsi yang belum punya klub supaya digerakkan atletnya di finswimming beralih ke underwater hoki. Sebab, dasar olahraga nomor ini adalah renang dan selam.

“Kita juga menggelar coaching clinic dengan mengundang beberapa klub renang dan selam. Harapannya, agar klub-klub yang memiliki atlet renang dan selam bisa mengenalkan underwater hoki kepada para atletnya,” jelasnya.

Saat ini, lanjutnya, baru ada lima provinsi yang memiliki klub underwater hoki. Yaitu, Jakarta, Bandung, DI Yogjakarta, Semarang dan Surabaya. Di beberapa provinsi sudah mulai membuka klub dan kita harapkan underwater hoki ini terus berkembang di tanah aiir,” ujarnya.

Permainan underwater hoki ini, memiliki enam pemain dan empat pemain cadangan. Di kejuaraan dunia (world cup), sudah mempertandingkan kelompok umur. Yakni, U-19, U-23 dan di atas U-25. (bm)

No More Posts Available.

No more pages to load.