Dinsos Jatim UPT Magetan Gelar Pelestarian Budaya Bangsa, Wulan Handayani Berikan Apresiasi

oleh -60 Dilihat
oleh
Simbah Trisna Werdha Magetan menampilkan seni gamelan yang begitu indah dan meriah.

SURABAYA, PETISI.COSri Wulan Handayani, SE, MA. Min mengapresiasi Dinas Sosial (Dinsos) Jatim UPT Magetan, dalam pelestarian budaya bangsa Indonesia melalui seni gamelan yang dilaksanakan, di Grand City Mall, Senin (10/10/2022). Pameran tersebut merupakan terbesar di Jawa Timur dan begitu meriyah disaksikan oleh ratusan pengunjung.

“Seni gamelan merupakan asli suku Jawa yang disajikan oleh Simbah Trisna Werdha Magetan dengan penuh cinta, jiwa dan raga terhadap dunia kesenian,” ujarnya.

Dalam acara seni gamelan, Simbah Trisna Werdha Magetan menampilkan seni gamelan yang begitu indah dan meriah.

“Tidak sampai di sini, Simbah memainkan seni gamelan perlu diabadikan di media dan YouTube pribadi saya di Wulan Handayani Channel, agar generasi muda ikut tertularkan kecintaannya terhadap budaya bangsa Indonesia khususnya budaya daerah,” tandasnya.

Selain itu, tampilan seni gamelan perlu diapresiasi besar. Sebab, upaya dinas sosial Jatim UPT Magetan memberikan hiburan dan jiwa kebahagiaan bagi kalangan masyarakat.

“Dan saya melihat Simbah senang bila ada kegiatan seni gamelan ketika saya tanya. Sebab, ia bisa melestarikan. sehingga, kesenian tersebut tidak punah,” tambahnya.

Dia menambahkan, bahwa Simbah yang kesehariannya bersama para kakek dan nenek dipanti jompo. Sehingga, Simbah memiliki keluarga baru dalam mengisi masa tua mereka bersama.

“Semoga para simbah di Panti Trisna Werdha Magetan dan yang lainnya, tetap sehat dan tetap merasa bahagia dengan kebersamaan dan kecintaan terhadap budaya bangsa,” ucapnya. (kij/jar)