Lomba Burung Berkicau, Bupati Jember: Tahun Depan Bikin Empat Lapangan, Sektor Ekonomi Bergerak

oleh -305 Dilihat
oleh
Pembukaan acara lomba Kicau Burung Mania diawali dengan pelepasan beberapa burung oleh Bupati

JEMBER, PETISI.CO – Bupati Jember, Hendy Siswanto  membuka perhelatan Lomba Nasional Burung Berkicau dengan memperebutkan piala  Bupati Cup yang Ke Dua bertempat di Alun-alun Jember pada Minggu (5/5/2024) siang.

Dalam acara pembukaan lomba Kicau mania tingkat nasional tersebut Bupati Jember Hendy Siswanto mengaku bersemangat menyaksikan perlombaan Kicau Mania tersebut.

“Sebelumnya kita  hanya sediakan dan membuka satu lapangan gantangan. Sekarang kita buka dua lapangan gantangan, tahun depan kita bikin empat lapangan,” ungkap Bupati

Sebab dalam giat ini ada multiplier effect yang bermanfaat untuk Jember. “Hotel bisa penuh, UMKM bisa laris,” tuturnya. Belum lagi, lomba burung berkicau merupakan kegiatan yang juga bertujuan untuk melestarikan satwa dan lingkungan.

Hadir dalam acara tersebut wakil ketua DPRD Jember yang sekaligus Ketua Pelestarian Burung Indonesia (PBI) H Bahtiar Ramadi, Ketua Komunitas Pelestari Burung Indonesia Pusat, Kajari dan Sekdakab, Kapolres Jember juga perwakilan Brigif, BPN Jember dan jajaran OPD Pemkab Jember.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Jember mengatakan bahwa acara Kicau mania yang dilaksanakan di alun alun Kota Jember tidak hanya dihadiri oleh kicau mania Jember tapi dari juga hadir peserta dari l Provinsi lain seperti dari Bali dan Jawa Tengah.

Sedangkan untuk lomba kicau mania tersebut di ketahui adalah acara bergengsi yang bertaraf Nasional, yang mampu menyedot dan menggerakkan sektor UMKM yang ada di Kabupaten Jember.

“Ini adalah lomba Kicau Mania dengan memperebutkan Piala Bupati Cup yang Ke dua , dengan lomba Kicau mania ini berarti kita sudah ikut melestarikan lingkungan,” harap Bupati.

“Kami berharap dengan kicau mania ini tidak hanya ikut lombanya saja tapi kelestarian alamnya  bisa semakin terjaga. Tahun depan (2024-2025) kita akan hadirkan semakin banyak lagi gantangan burung, tidak hanya dua gantangan tapi bisa 4 gantangan,” jelasnya.

Bupati Jember minta kepada ketua PBI untuk pelaksanaan lomba kicau mania tahun depan bisa di umumkan jauh jauh hari, agar pesertanya lebih banyak dan kepada H Bahtiar Bupati Jember meminta untuk lomba Nasional Kicau Mania bisa diadakan di Kabupaten Jember.

Sedangkan dampak atas giat lomba Nasional Kicau Mania ini akan berdampak bergeraknya sektor ekonomi di Kabupaten Jember,dari semua lini ekonomi dan  yang lainnya, pungkasnya.

Dari pantauan media ini di ketahui untuk pembukaan acara  lomba Kicau Burung Mania diawali dengan pelepasan beberapa burung oleh Bupati dan seluruh pihak terkait. (git)

No More Posts Available.

No more pages to load.