Dukung Ganjar, Cucu Pendiri NU: Kita Lawan Intimidasi Ini

oleh -155 Dilihat
oleh
Gus Wahab (kanan) menunjukkan tiga jari menandakan dukungan kepada Paslon 03, Ganjar-Mahfud

JOMBANG, PETISI.CO – Ganjar Pranowo dan Mahfud MD terus mendapatkan suntikan dukungan dari lini kiai dan alim ulama. Salah satunya keluarga besar Ponpes Bahrul Ulum Tambak Besar, Jombang.

Salah satu pendukung garis keras Ganjar-Mahfud adalah KH Abdul Wahab Yahya atau Gus Wahab dan KH Roqib Wahab. Kiai Roqib merupakan putera dan Gus Wahab adalah cucu pendiri dan penggerak Nahdlatul Ulama KH Abdul Wahab Hasbullah.

Ganjar (kanan) berbincang dengan habib Abdullah

Dukungan penuh keluarga pendiri NU itu, disampaikan Gus Wahab saat tim Deputi Kinetik Teritorial TPN Ganjar-Mahfud sowan ke ndalem Tambak Beras, Sabtu (27/1/2024). Bahkan dukungan penuh ini, akan dibarengi dengan gerakan masif ke ponpes-ponpes lainnya untuk mengajak mendukung Ganjar-Mahfud.

Gus Wahab melihat banyak sekali ponpes-ponpes, pihak-pihak, hingga masyarakat saat ini terlihat tersandera dan terintimidasi. Makanya mereka mendukung paslon 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

“Sekarang ini sudah banyak intimidasi. Wasit diisukan juga sudah terkontaminasi. Secara umum banyak yang tersandera Iming-Iming. Nah ini harus kita lawan. Sudah tidak benar. Kasihan aparat negara ini sudah ditekan penguasa,” katanya.

Seharusnya, menurutnya, Pemilu berjalan dengan fair atau adil. Tidak ada arahan untuk memenangkan salah satu pihak atas tekanan penguasa. Pemilu bagi Gus Wahab, harus berjalan sesuai tagline nasional Pemilu yakni Luber Jurdil (Langsung Bebas Rahasia Jujur dan Adil).

Terlepas dirinya mendukung Ganjar-Mahfud, ia ingin negara ini harus diselamatkan dari pihak-pihak yang merekayasa pemilu 2024 atau sudah memastikan pemenang Pemilu 2024.

“Menang atau kalah tapi harus bermartabat. Jangan ada ketakutan di diri kita. Jangan sampai kita tergadaikan dengan sesuatu yang menggiurkan tadi,” katanya.

Sehari sebelumnya, Sabtu ((27/1/2024) malam, Ganjar-Mahfud juga mendapat dukungan dari pengasuh Majelis Nurul Musthofa, Habib Hasan bin Jafar Assegaf. Dukungan itu terungkap saat Ganjar menghadiri milad ke-28 Majelis Nurul Musthofa di Stadion Gelora Bung Karno.

Kehadiran Ganjar disambut langsung oleh Habib Hasan. Ganjar didoakan sehat dan cita-citanya terkabul. Majelis Nurul Musthofa sendiri diinisiasi oleh empat bersaudara. Yakni Habib Hasan bin jafar Assegaf, Habib Abdullah bin Jafar Assegaf, Habib Ghasim bin Jafar, serta Habib Musthofa bin Jafar Assegaf.

“Semua yang hadir di sini adalah tamu baginda Muhammad SAW. Dan terkhusus tamu kita yang terhormat Bapak Ganjar Pranowo mudah-mudahan panjang umur, sehat selalu dan diberkahi Allah SWT. Selamat datang, Pak Ganjar,” ujar Habib Abdullah.

Ia menambahkan, Ganjar sudah kerapkali menghadiri majelis serupa di Jawa Tengah ataupun di daerah lain. Namun, kali ini hadir di Majelis Nurul Musthofa yang berada di Jakarta.

“Beliau sudah sering hadir di majelis-majelis di Jawa Timur dan Jawa Tengah bareng Habaib tapi hari ini beliau berada di pusat Indonesia. Insya Allah dari pusat Indonesia ini mensyiarkan kepada seluruh pelosok Indonesia,” paparnya.

Habib Abdullah pun berharap, nantinya mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode itu bisa memberi perhatian terhadap majelis taklim. Semoga Pak Ganjar berkah dunia akhirat dan cita-citanya dikabul oleh Allah SWT.

“Dan Insya Allah majelis Nurul Musthofa terus dijadikan oleh beliau yaitu diperhatikan untuk taklim-taklim lagi. Mudah-mudahan negara kita dijaga oleh Allah, pemimpin-pemimpin kita dijaga oleh Allah, dan Bapak Ganjar dijaga oleh Allah, semuanya dijaga oleh Allah,” tuturnya.

Sementara itu, Ganjar Pranowo berterimakasih dengan adanya majelis taklim, seperti Nurul Musthofa yang mengajak orang untuk saling menghormati. Dia senang sekali bisa hadir, karena majelis semacam ini yang bisa mencerahkan.

“Kemarin saya diundang untuk bisa hadir. Tadi menarik karena rasa-rasanya pengaruh suasana politiknya ada dan mereka bisa duduk bersama dengan jari yang berbeda-beda,” tandasnya. (bm)

No More Posts Available.

No more pages to load.