Dukung HadiPro, Wali Kota Probolinggo Lepas Ribuan Benih Ikan

oleh -113 Dilihat
oleh
Pelepasan ribuan benih ikan

PROBOLINGGO, PETISI.CO – Wali Kota Probolinggo, Hadi Zainal Abidin turun langsung guna ikut ambil bagian dalam penebaran bibit ikan di mata air Sumber Sentong di Kelurahan Jrebeng Wetan dan pelatihan sekolah lapang budidaya ikan lele di paguyuban kelompok tani Sumber Rezeki Kota Probolinggo.

Penebaran ikan dan pelatihan sekolah lapangan budidaya ikan lele tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam mendukung pelaksanaan hari jadi Kota Probolinggo (HadiPro) tahun 2022.

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan setidaknya ada sekitar 35 ribu ekor bibit ikan yang terdiri dari ikan nila, ikan wader cakul, gurami, tawes, bader, dan sengkaring yang dilepas di salah satu destinasi wisata tersebut.

Wali Kota Hadi menyampaikan melalui sekolah lapangan kita bisa mengerti bagaimana ikan lele dibudidayakan dan perawatannya.

Tidak hanya itu sekolah lapang budidaya ikan lele juga melatih pasca panen ikan lele tersebut mulai dapat diolah dengan mempercantik kemasan produk atau diolah menjadi produk olahan khas ikan lele seperti abon.

“Saya berharap bahwa giat-giat seperti ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat Kota Probolinggo sebaik mungkin. Kami melihat di sekolah budidaya ikan lele ini banyak yang sudah berhasil tentunya ini menjadi suatu kebanggaan dan saya mengapresiasi atas komitmen bersama ini,” kata Wali Kota, Hadi Zainal Abidin.

Ia menambahkan bahwa tanpa adanya komitmen program sebagus apapun mustahil bisa berjalan sesuai harapan, Kalau sudah seperti ini nanti kita akan kembangkan lagi karena masyarakat juga butuh edukasi dan motivasi tentang pentingnya untuk melakukan suatu hal yang mempunyai manfaat.

“Saya melihat banyak keberhasilan dari sekolah lapang budidaya ikan lele ini. Mudah-mudahan kita bisa melangkah lebih cepat lagi dan lebih banyak lagi masyarakat yang merasakan,” ujarnya.

Sementara Ketua Pokdarwis Sumber Mata Air Sentong, Amin Hasan mengungkapkan bahwa  penebaran benih ini sangat membantu penganekaragaman hayati yang di Sumber Sentong.

“Beberapa jenis ikan memang harus didiamkan dulu tunggu sampai benar-benar sudah besar baru bisa dilepas,” pungkasnya. (reb)

No More Posts Available.

No more pages to load.