Fahmi Alkatiri : APBD Kota Batu Harus Pro Rakyat

oleh -273 Dilihat
oleh
Fahmi Alkatiri ketua Fraksi gabungan Keadilan Nurani Nasional (FKNN)

BATU, PETISI.CO – Fahmi Alkatiri, anggota DPRD Kota Batu, sekaligus Ketua Fraksi Gabungan Keadilan Nurani Nasional (FKNN), diantaranya Partai Nasdem, Hanura dan PKS, saat ditemui di ruanganya usai pembahasan Peruban Anggaran Keuangan (PAK), menyampaikan ada beberapa hal yang harus diprioritaskan untuk masyarakat Kota Batu.

“Kita sampaikan kepada beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD), untuk memberikan insentif kepada guru ngaji di Kota Batu. Tenaga outsourcing Tempat Pembuangan Ahkir (TPA) Tlekung, pengurus bank sampah, juru kunci makam,” ucapnya.

Pada kesempatan itu, anggota Komisi B ini juga menambahkan, di Kota Batu sudah saatnya memiliki mobil derek. Alasanya, di Kota Batu dikelilingi gunung, apalagi Kota Batu saat ini sudah menjadi Kota Wisata, pastinya mobil tersebut akan dibutuhkan masyarakat banyak. Tentunya tidak ketinggalan pula, bagian kebersihan masjid harus diberikan insentif juga.

“Saya tegaskan, PAK ini sesuai dengan visi dan misi Walikota Batu yang tertuang dengan usulan-usulan aspirasi masyarakat, melalui reses jaring aspirasi masyarakat dengan DPRD. Tentunya akan berdampak kepada mereka yaitu masyarakat Kota Batu,” ujar anggota Bangar ini Rabu (3/10/2018).

Intinya, anggota DPRD yang satu ini bukan berpenampilan nyentrik saja, tetapi dia juga berharap ABPD harus pro rakyat.

“Ini sebagai amanah, dan harus dijalankan untuk rakyat. Karena saya harus selalu bisa mencarikan solusi untuk masyarakat, di situlah masyarakat bisa mengadu menjalankan amanah, jujur, dan tidak pura-pura,” singkatnya dengan jelas. (eka)

 

 

No More Posts Available.

No more pages to load.