Festival Budaya Labuh Laut Pantai Popoh Dihadiri Bupati Tulungagung

oleh -93 Dilihat
oleh
Bupati ikut hadir di acara kenduri bersama

TULUNGAGUNG, PETISI.CO – Para nelayan dan warga setempat Pantai Popoh Tulungagung menggelar ritual adat tradisi budaya Petik Laut yang lebih dikenal dengan Labuh Laut/Larung Sembunyo dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1441 H atau 1 Sura (penanggalan Jawa), Sabtu (14/9/2019).

Acara labuh laut Larung Sembunyo diselenggarakan di Pantai Popoh Desa Besole Kecamatan Besuki Tulungagung, sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan YME atas keselamatan dan hasil tangkapan ikan laut yang melimpah.

Acara tersebut dihadiri Bupati Tulungagung Drs. Maryoto Birowo, MM, Kepala OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Tulungagung, Muspika Kecamatan Besuki, tokoh agama, masyarakat dan lainnya.

Suratman Kepala Desa terpilih Desa Besole Kecamatan Besuki Tulungagung menyampaikan, bahwa acara upacara adat Petik Laut ini merupakan hasil swadaya masyarakat Pantai Popoh, pedagang ikan, dan Paguyuban Nelayan Pantai Popoh.

Festival Budaya Labuh Laut Pantai Popoh Dihadiri Bupati Tulungagung

“Kegiatan seperti ini dilaksanakan sudah turun temurun dan merupakan budaya dari masyarakat nelayan Pantai Popoh yang bertujuan untuk mensyukuri nikmat yang diberikan Allah SWT,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati Tulungagung mengapresiasi dengan ungkapan terimakasih kepada seluruh  jajaran unsur Pemdes Besole dan warga masyakarat.

“Kami atas nama pribadi maupun Pemerintah Kabupaten Tulungagung menyampaikan ucapan terima kasih kepada saudara kepala desa dan seluruh unsur di Pemerintahan Desa atas terselenggaranya kegiatan ini,” ungkapnya.

Petik Laut merupakan ritual yang mewariskan nilai-nilai luhur budaya bangsa dan menunjukkan penyatuan manusia dengan alam.

“Semua ini bisa berjalan karena partisipasi dan peran dari seluruh elemen masyarakat,untuk itu maka saya merasa bangga dan patut memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh masyarakat Kabupaten Tulungagung khususnya di Desa Besole ini,” imbuhnya.

Saya berharap, Bupati Maryoto meneruskan, peran yang telah dilaksanakan ini tetap terus dipertahankan dalam rangka kemajuan bidang Pariwisata di Kabupaten Tulungagung.

“Saya menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat, marilah kita bersama-sama menyatukan tekad dan hati yang tulus untuk terus berjuang dan berkarya demi kemajuan serta kesejahteraan seluruh warga masyarakat Tulungagung dan semoga kedepan bisa mewujudkan masyarakat Tulungagung yang ayem tentrem mulyo lan tinoto,” tambahnya.

Diketahui, serangkaian acara ritual adat diantaranya dengan kenduri bersama juga kirab aneka sesaji dimasukkan dalam perahu nelayan yang diusung ke pelabuhan untuk dilarung.

Antusias warga masyarakat dan wisatawan berbondong bondong guna menyaksikan acara ritual adat labuh laut tersebut sembari menikmati pemandangan indahnya Pantai Popoh.(par)

No More Posts Available.

No more pages to load.