Hari Jantung Dunia, Gubernur Khofifah Berangkatkan Ribuan Peserta Fun Bike

oleh -118 Dilihat
oleh
Gubernur Khofifah foto bersama Novi Ariwibowo dan peserta fun bike

SURABAYA, PETISI.CO – Gubernur Jawa Timur sekaligus Ketua IKA Unair, Khofifah Indar Parawansa memberangkatkan 1.300 peserta fun bike atau gowes dalam rangka World Heart Day (Hari Jantung Dunia) 2022 di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Minggu (25/9/2022) pagi.

Selain itu, juga ada 600 perserta yang mengikuti senam jantung. Kegiatan ini, selain dalam rangka memperingati Hari Jantung Dunia, acara tersebut juga merayakan rangkaian HUT Emas atau HUT ke-50 IKA Unair.

“Ini dalam rangka Hari Jantung Dunia dan Ketua Yayasan Jantung Indonesia Cabang Jatim, dr Mas’ud kapan hari audiensi silaturahim ingin menyelenggarakan fun bike, senam jantung dan seterusnya,” kata Khofifah kepada wartawan di Grahadi.

Dijelaskan, salah satu sumber kebahagiaan adalah olahraga. Bukan hanya bisa menjadi sehat, tapi juga bahagia.

“Saya rasa ini bagian yang berseiring bagaimana kita senam kesegaran kesehatan jasmani, ya segar, ya sehat. Apa saja yang bikin kita sehat saya rasa akan baik untuk kita semua,” ujarnya.

Tahun ini, menurutnya, adalah ulang tahun emas Ikatan Alumni Unair. Secara kebetulan, dirinya sebagai Ketua IKA Unair. Sehingga, pihaknya ingin sinergi bersama-sama.

“Sehingga apa yang bisa kita lakukan, Insya Allah bisa lebih signifikan. Di sini banyak layanan kesehatan jantung, monggo teman-teman bisa cek kesehatan jantungnya,” tuturnya.

Wakil Sekjen Jantung Indonesia (YJI) Pusat, Novi Ariwibowo menjelaskan, bahwa tahun ini yayasan jantung lebih promotif. Khususnya, untuk sosialisasi gaya hidup sehat dengan olahraga teratur.

“Kita kampanye gaya hidup sehat. Salah satunya dengan menjaga makanan, olahraga senam jantung, sepeda, jalan dan lari. Selain olahraga juga pola makan hidup sehat, tidak merokok, harus menghadapi stres dan cek kesehatan teratur. Hari ini ada senam dan sepeda,” tuturnya.

Wakil Rektor Akademik Mahasiswa dan Alumni Unair, Prof Bambang Sektiari Lukiswanto menambahkan, pagi ini bersama-sama melakukan senam jantung, kemudian gowes bersama. Ia berterima kasih kepada alumni Unair dari berbagai daerah turut memeriahkan kegiatan.

“Terima kasih kepada para alumni di beberapa wilayah, ada dari cabang Malaysia, USA dan Lamongan. Mudah-mudahan apa yang kita lakukan pagi ini bisa menjamin kesehatan kita menjadi masyarakat Jatim yang sehat dan segera bangkit lebih kuat,” jelas Plt Rektor Unair ini.

Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah dr Agus Subagjo SpPJ sekaligus Ketua Panitia Acara World Heart Day-Indonesia Heart Bike 2022 menyebut acara kali ini intinya mengolahragakan masyarakat dengan cara gowes bersama, karena saat ini tren gowes.

Selain gowes, ada simulasi pertolongan henti jantung mendadak, karena beberapa kali di medsos orang gowes pingsan di jalan dan tidak tertolong. Meatih orang awam bagaimana caranya melakukan pertolongan pertama.

“Tidak hanya minyak angin, tapi juga pijat jantung luar. Ada skrining jantung, skrining gangguan irama jantung dan konsultasi kalau ada problem jantung. Kami juga mengundang kelompok anak penyakit jantung bawaan, baik yang sudah operasi maupun belum. Jantung bawaan masih banyak,” paparnya.

“Kematian penyakit jantung paling banyak adalah jantung koroner. Prioritas melakukan promosi bagaimana mencegah penyakit jantung, dan bagaimana kalau terjadi sakit dan serangan jantung. Jadi, jangan sampai terlambat, segera cari pertolongan ke RS,” tambahnya. (bm)

No More Posts Available.

No more pages to load.