Jalan Ambrol, Runtuhkan 10 Pertokoan di Jember  

oleh -123 Dilihat
oleh
Dandim 0824 tinjau langsung lokasi bencana.

JEMBER, PETISI.COCurah hujan yang cukup tinggi mengakibatkan ambrolnya jalan dan pertokoan Jompo yang terletak di Jalan Sultan Agung, Jember, Senin pagi (2/3/2020). Sementara tidak ada korban jiwa saat kejadian.

Anggota Kodim 0824 Jember tanggap bencana langsung mengamankan lokasi dari masyarakat yang ingin menonton bencana tersebut. Komandan Kodim 0824 Jember, Letkol Inf. La Ode. M. Nurdin turun langsung di lokasi bencana.

Saat ditemui di lokasi kejadian Dandim 0824 Jember, Letkol Inf. La Ode. M. Nurdin mengatakan,   sebelumnya telah dilakukan kordinasi dengan Bupati Jember pada rapat antisipasi bencana. “Dijadwalkan pukul 8.00 WIB akan dilakukan pembongkaran ruko Jompo, tetapi bencana mendahului,” ujarnya.

Kondisi jalan dan pertokoan Jompo yang ambrol.

Selanjutnya Dandim mengimbau, bagi masyarakat supaya berhati-hati saat melintasi Jalan Sultan Agung khususnya yang melewati pertokoan Jompo.

Agus salah satu saksi mata yang merupakan security sebuah pusat perbelanjaan menjelaskan, saat itujaga malam antisipasi di depan toko. “Biasanya ada orang mancing serta orang belalu-lalang menuju pasar Tanjung . Dari kencangnya kabel listrik di jalan kami mengkhawatirkan kondisi jalan, sekitar pukul 02.55 WIB bangunan ruko roboh. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa,” ungkap Agus.

Hingga berita ini diterbitkan kondisi sekitar tempat kejadian telah diamankan. TNI, BPBD, serta PDAM telah berada lokasi bencana. (eva)

No More Posts Available.

No more pages to load.