Jalan Dilebarkan 3 Meter, Lalu Lintas di Benowo Lancar

oleh -41 Dilihat
oleh
Setelah dilebarkan 3 meter, Jalan Singapur lancar

SURABAYA, PETISI.CO – Surabaya barat, khususnya di wilayah Kecamatan Pakal, jika pada pagi dan sore hari, menjelang jam berangkat kerja dan pulang kerja, dipastikan beberapa ruas jalan terjadi kemacetan. Salah satunya di pertigaan Kelurahan Benowo Kecamatan Pakal.

Akan tetapi, setelah dilakukan pelebaran jalan di sebelah timur Kantor Kelurahan Benowo, tepatnya di ujung Jl. Singapure, kini bisa mengurai kemacetan yang setiap hari terjadi. Perluasan jalan selebar 3 meter ke arah barat itu, kini membuat pertigaan jalan tersebut lebih lancar arus lalu lintasnya.

Menurut Lurah Benowo Gatot Hendro,  akibat dilebarkan ke arah barat 3 meter, membuat halaman sebelah timur Kantor Kelurahan Benowo harus dikepras. “Semua ini demi kelancaran lalu lintas di wilayah kami,” ujar Gatot Hendro ditemui petisi.co.

Menurut Gatot Hendro, karena yang dikepras adalah lahan aset Pemkot Surabaya, tentunya tidak menimbulkan masalah. Sehingga proyek pelebaran jalan tersebut cepat diselesaikan. “Anggaran juga diambilkan dari APBD,” tambahnya.

Sementara, Kapolsek Pakal AKP I Gede Wasa SH, MH menyambut positif langkah pemerintah kota Surabaya melebarkan jalan Singapur tersebut. Pasalnya, disaat jam-jam tertentu, jalan yang selama ini menjadi alternatif menuju Gresik itu selalu macet.

“Dengan dilebarkan 3 meter, tentunya sangat membantu kelancaran arus lalu lintas,” ujar Kapolsek Pakal yang rajin turun ke lapangan ini.

Kapolsek juga berharap, dengan lancarnya arus lalu lintas di wilayah tersebut, juga diikuti dengan tertibnya para pengendara motor.  Sehingga, jika semuanya tertib tentunya juga menguntungkan semuanya.(jainul)