Jalin Silaturahim, Wabup Gus Barra Hadiri Peringatan Nuzulul Quran

oleh -104 Dilihat
oleh
Wakil Bupati Mojokerto, Muhammad Albarra menghadiri undangan dari keluarga besar GP Ansor Kecamatan Jetis

MOJOKERTO, PETISI.COUntuk tetap menjalin tali persaudaraan dan keakraban bersama masyarakat Kabupaten Mojokerto, Wakil Bupati Mojokerto, Muhammad Albarra selalu rajin melakukan silaturahim dengan warga yang berada di 18 Kecamatan Kabupaten Mojokerto. Salah satunya, menghadiri undangan dari keluarga besar GP Ansor Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, Malam (19/4/2022).

Saat memberikan sambutannya, Gus Barra sapaan akrabnya, dia menerangkan, bahwa Silaturahim adalah salah satu amalan umat Muslim untuk menyambung tali persaudaraan.

Salah satu keutamaan silaturahim juga untuk memperluas persaudaraan. Keutamaannya termasuk dapat memperpanjang umur dan melapangkan rezeki. Silaturahim merupakan salah satu cara untuk menciptakan kerukunan dan keharmonisan ditengah tengah masyarakat Kabupaten Mojokerto.

“Kita menghadiri kegiatan peringatan nuzulul quran dan menyongsong harlah GP Ansor Ke 88 ini, juga bagian dari silaturahim. Selain itu silaturahim juga merupakan amalan yang memiliki nilai pahala besar. Apalagi, di bulan ramadan 1443 H,” terang Gus Barra.

Masih dalam sambutannya, Gus Barra menjelaskan, Nuzulul Quran adalah peristiwa turunnya Al Quran kepada Nabi Muhammad SAW. Terlebih lagi, Nuzulul Quran erat hubungannya dengan Lailatul Qadar, yaitu malam penuh kemuliaan dan berkah pada bulan Ramadan 1443 H.

Gus Barra mengaku bersyukur masih bisa bersilaturahmi dengan para pengurus GP Ansor Kecamatan Jetis. Gus Bara juga berharap semua yang hadir untuk memperbanyak amal ibadah di bulan Ramadan dengan penuh keimanan dan mengharap ridho Allah SWT.

“Seseorang yang senantiasa menjaga tali silaturahim, maka Allah SWT akan melapangkan rezeki dan memperpanjang umurnya. Terpenting, kita tetap kompak untuk mewujudkan Kabupaten Mojokerto maju, adil dan makmur,” ungkap Gus Barra. (ng)

No More Posts Available.

No more pages to load.