Jelang Hari Kemerdekaan RI, Pemkot Probolinggo Bagikan Bendera

oleh -182 Dilihat
oleh
Wali Kota Probolinggo, Hadi Zainal Abidin membagikan bendera merah putih kepada masyarakat Kota Probolinggo

PROBOLINGGO, PETISI.COWali Kota Probolinggo, Hadi Zainal Abidin membagikan bendera merah putih kepada masyarakat Kota Probolinggo. Kegiatan tersebut  merupakan tindak lanjut dari gerakan pembagian 10 juta bendera merah putih yang bertujuan untuk menggugah semangat nasionalisme seluruh masyarakat Indonesia khususnya di wilayah Kota Probolinggo.

Wali Kota Hadi menyampaikan bahwa dalam momentum ini kita harus menggerakkan semuanya khususnya para camat dan lurah untuk memastikan rumah-rumah warga harus terpasang bendera merah putih.

“Dengan harapan rasa nasionalisme bisa kita ditunjukkan di wilayah Kota Probolinggo,” kata Wali Kota Hadi.

Ia mengungkapkan jumlah bendera yang dibagikan oleh Pemerintah Kota Probolinggo sebanyak 3.047 buah. Untuk hari ini ada 500 bendera yang kita bagikan dengan sistem pembagian bertahap tidak menutup kemungkinan jumlah bendera yang akan dibagikan akan bertambah.

Kami berharap kegiatan ini dapat menggugah kecintaan pada tanah air dan meningkatkan nasionalisme masyarakat Kota Probolinggo, Karena kita ini hanya mengibarkan bendera tidak perlu mengorbankan jiwa dan raga seperti saat zaman perang dahulu sehingga kita bisa hidup dan bekerja dengan tenang.

“Mudah-mudahan hal ini menjadi penyemangat kita untuk betul-betul mengingat sejarah perjuangan bangsa ini,” ujarnya.

Politisi PKB ini menegaskan gerakan bagi-bagi bendera ini harus tepat sasaran salah satunya seperti abang becak dan lain sebagainya yang sehari-harinya sudah fokus untuk mencari nafkah hidup. Jadi kita bantu dengan bagi-bagi bendera ini supaya ikut mengibarkan bendera di rumahnya mengibarkan semangat juang untuk kecintaan pada bangsa kita.

“Sehingga tidak ada satu rumah pun yang tidak mengibarkan bendera merah putih di wilayah Kota Probolinggo,” pungkasnya. (reb)

No More Posts Available.

No more pages to load.