Kantor Dinas Pendidikan Tulungagung Digemparkan Penemuan Bayi di Toilet  

oleh -190 Dilihat
oleh
Petugas melakukan olah TKP

TULUNGAGUNG, PETISI.CO – Penemuan bayi yang berada di kamar mandi/toilet perempuan Kantor Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tulungagung menggemparkan warga/pegawai lingkup Dinas setempat, Rabu (19/10/2022).

Peristiwa penemuan bayi di kantor Dinas Pendidikan tersebut dibenarkan oleh Sekretaris Dinas Pendidikan, Syaifudin Djuhri.

Menurut Syaifudin, penemuan bayi di tampungan air itu awal diketahui oleh salah satu staf kantornya sekitar pukul 09.15 WIB, dan dirinya mengetahui laporan kejadian itu sekitar pukul 10.00 WIB.

“Saya membenarkan dengan ditemukan bayi yang diperkirakan baru lahir ada di penampungan air di closed, tadi diketahui sekitar jam 10.00 WIB,” ujar Syaifudin.

Sementara itu, Kapolsek Boyolangu, AKP Tri Nuartiko mengatakan, pihaknya menerima laporan dari kejadian penemuan bayi di toilet perempuan kantor dispendikpora Tulungagung dari laporan kepala Dispendikpora.

Selanjutnya Polsek Boyolangu berkoordinasi dengan Sat Reskrim Polres Tulungagung dan tim inafis untuk melakukan olah TKP.

Setelah dilakukan olah TKP, Kapolsek Boyolangu mengungkapkan, bayi ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia.

“Kondisi bayi ditemukan sudah meninggal, jenis kelamin perempuan,” ujar Kapolsek.

Lebih lanjut Kapolsek Boyolangu menjelaskan, mayat bayi perempuan ditemukan dalam keadaan tali pusar yang masih menempel.

“Selanjutnya jasad bayi dibawa ke Rumah sakit untuk diperiksa lebih lanjut dan kemudian kasus penemuan mayat bayi perempuan tersebut dilimpahkan ke Unit PPA Satreskrim Polres Tulungagung,” tandasnya. (par)