Kapolres Palu Kunjungi Tempat Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Tingkat Kecamatan

oleh -55 Dilihat
oleh
Kapolres Palu bersama rombongan saat meninjau tempat persiapan rapat pleno suara hasil pemilu 17 April 2019

PALU, PETISI.CO – Kapolres Palu, Sulawesi Tengah, AKBP Mujianto, S.IK, memamantau dan mengunjungi sejumlah tempat pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi hasil perolehan suara tingkat kecamatan.

“Dalam kunjungan ini bapak Kapolres didampingi oleh Wakapolres Palu Kompol Basrum Sychbutuh, SH bersama Ketua KPU kota Palu Agussalim Wahid, SE, Komisioner KPU kota Palu Iskandar Lembah, S.Sos,” kata Aipda Kadek, Paur Humas Polres Palu, Sabtu (20/4/2019).

Ia mengatakan, Kapolres Palu bersama rombongan melakukan kunjungan ke PPK Kecamatan Palu Selatan, PPK Kecamatan Tatanga, PPK Kecamatan Palu Barat, PPK Kecamatan Ulujadi, PPK Kecamatan Palu Timur, PPK Kecamatan Mantikulore, PPK Kecamatan Tawaeli dan PPK Kecamatan Palu Utara.

“Dalam rangka memantau kesiapan tempat pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi hasil perolehan suara tingkat kecamatan pada Pemilu serentak tahun 2019 yang rencananya akan dilaksanakan pada hari Sabtu tangal 20 April 2019 ini,” katanya.

Diungkapkannya, Kapolres Palu juga menyarankan ketua PPK se-kota Palu agar pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi perolehan suara terpisah dengan tempat penyimpanan kotak suara untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

“Misalnya jika terjadi aksi protes dari saksi atau massa pendukung salah satu pasangan calon. Juga mengantisipasi terjadinya pemadaman listrik pada saat rapat pleno berlangsung dengan menyiapkan genset,” ujarnya.

Dia katakan, kunjungan Kapolres bersama rombongan pada hari Jumat (19/4/2019) malam sekitar pukul 21.55 wita, dan berakhir sekitar pukul 02.00 wita.

“Kapolres Palu menyampaikan apresiasi kepada masyarakat luas atas partisipasi dalam pelaksanaan pemilu yang berjalan aman lancar dan tertib,” tandasnya. (slo)