Kecamatan Dampit Raih Juara 1

oleh -48 Dilihat
oleh
Kepala Biro Administrasi Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Anom Surahno, SH, MS.i menyerahkan uang pembinaan kepada Camat Dampit, Bagus Sulistyawan AP, MSi

Lomba Sinergitas Kinerja Kecamatan Provinsi Jawa Timur Tahun 2017

 SURABAYA, PETISI.CO – Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang, berhasil meraih juara I dalam penilaian Sinergitas Kinerja Kecamatan Provinsi Jawa Timur Tahun 2017, Kamis (28/12/17). Kecamatan Dampit telah mampu menunjukkan kemampuannya berinovasi serta berkreativitas dalam pelayanan masyarakat.

Sebagaimana hasil penilaian tahap III, Sinergitas Kinerja Kecamatan Tahun 2017 menetapkan pemenangnya yakni juara 1 diraih Kecamatan Dampit – Kabupaten Malang dengan nilai 665, juara 2 diraih Kecamatan Sangkapura – Kabupaten Gresik dengan nilai 632, juara 3 Kecamatan Benowo – Kota Surabaya dengan nilai 630, juara harapan 1 Kecamatan Sumbermalang – Kabupaten Situbondo dengan nilai 625, dan juara harapan 2 diraih Kecamatan Bangilan –Kabupaten Tuban dengan nilai 575.

Tim sinergitas Kecamatan Dampit

Camat Dampit, Bagus Sulistyawan, Ap MSi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bersinergi dan mengantarkan Kecamatan Dampit dapat meraih juara 1. “Syukur Alhamdulillah keluarga besar Kecamatan Dampit untuk mendapatkan apresiasi anugerah juara pertama lomba Sinergitas Kinerja Kecamatan Provinsi Jawa Timur Tahun 2017 yang luar biasa dan membanggangkan. Tanpa kerja keras dan dukungan dari Forkompimcam, pemerintah desa/ kelurahan, dan masyarakat, apresiasi ini tidak dapat diraih. Semoga apresiasi ini menjadikan motivasi bersama yang ada di Dampit untuk lebih meningkatkan lagi dalam pelayanan kepada masyarakat,” tutur Bagus.

Penyerahan hadiah diberikan langsung oleh Kepala Biro Administrasi Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Anom Surahno, SH, MS.i di Gedung Bina Loka, Jl Pahlawan 110 Surabaya. Hadir dalam kesempatan itu para pemenang yang masing-masing didampingi jajaran Koramil dan Polsek serta 4 orang pegawai kecamatan.

Kelima pemenang foto bersama Kepala Biro Administrasi Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Anom Surahno, SH, MS.i

Anom Surahno, SH, MS.i mengatakan, lomba ini merupakan amanat UU 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah yang salah satunya sinergitas kecamatan. Selama ini kecamatan merupakan ujung tombak pembinaan dan pengawasan (Binwas) terdepan.

“Lomba ini dilaksanan setiap menjelang hari otonomi daerah. Pemenang mendapatkan uang pembinaan. Sedangkan piagam dan trophy akan diserahkan oleh gubernur pada saat upacara hari jadi tonomi daerah, 25 April 2018 medatang. Selain itu mereka yang menjadi juara akan diundang dalam HUT Provinsi Jatim, 12 Oktober 2018 mendatang,” jelas Anom.

Masih menurut Anom, tujuan dari penilaian ini melihat dari dekat apa yang sudah mereka lakukan, sejauh mana program pemerintah yang dikerjakan, inovasi pelayanan dan kreativitas camat dalam rangka pelayanan kepada masyarakat.

“Setiap kabupaten/ kota kirim 1 perwakilan. Akan dilakukan penilaian administrasi, presentasi teori laporan serta cek kenyataan sesuai atau tidak. Untuk tahun depan, penilaian akan berubah dengan ditambahi permasalahan. Juri akan menetapkan pemenang dalam beberapa kategori,” pungkas Anom. (cah)