Langkah Pencegahan PMK, Polres Gresik Semprotkan Disinfektan di Penampungan Hewan Kurban

oleh -196 Dilihat
oleh
Penyemprotan disinfektan di penampungan hewan kurban

GRESIK, PETISI.CO – Dokkes Polres Gresik lakukan penyemprotan disinfektan dilokasi tempat penampungan hewan kurban yang berada di Randu Agung, Kec. Kebomas. Penyemprotan tersebut sebagai langkah pencegahan penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK) di Kabupaten Gresik.

”Penyemprotan disinfektan ini sebagai upaya pencegahan PMK di Gresik,” tegas Kapolres Gresik AKBP Mochamad Nur Azis, Sabtu (9/7/2022).

Penyemprotan disinfektan, lanjut Kapolres, dilakukan menyeluruh ke setiap sudut sudut kandang agar selalu terjaga kebersihannya.

Selain itu, pihaknya juga memantau terhadap sejumlah kadang peternakan hewan diwilayah Gresik, untuk mencegah atau mengetahui sejak dini ternak yang terjangkit PMK.

“Menjelang Idul Adha, di mana hewan kurban harus kondisi sehat bebas PMK,” pungkasnya. (bah)

No More Posts Available.

No more pages to load.