Membangun Jiwa Masyarakat, Bupati Kuansing Sholat Subuh Jamaah Bersama Warga

oleh -34 Dilihat
oleh
Drs. H. Mursini MSi Bupati kuansing saat memberikan sambutan pada pelaksanaan sholat subuh berjamaah.

KUANTAN SINGINGI, PETISI.CO – Bangunlah jiwanya bangunlah badannya, ini adalah sepenggal bait lagu Indonesia Raya. Untuk membangun jiwa, Bupati Kuantan Singingi turba dan  melaksanakan sholat Subuh berjamaah dengan masyarakat Rabu (18/10/2017), di masjid Nurul Iman Desa Pangkalan Kecamatan Pucuk Rantau Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) Provisi Riau.

Hadir pada kesempatan ini Drs.H. Mursini MSi Bupati Kuansing dan Jajaran, Kepala Kemenag Kuansing Jisman MA, Ketua MUI Sarpaili, Herman Susilo SOS MSi Camat Pucuk Rantau, kepala desa dan tokoh masyarakat.

Drs. H Mursini MSi menyampaikan,  kegiatan ini adalah program pembangunan jiwa dengan sholat subuh berjamaah yang digagas oleh MUI.

“Semua ini sangat saya dukung, buktinya saya jauh-jauh datang dari kota Taluk Kuansing ke sini untuk memberi dorongan kepada masyarakat di Desa Pangkalan Kecamatan Pucuk Rantau ini untuk meramaikan masjid dengan sholat subuh berjamaah sebagai perwujudan ukuwah islamiyah,” ujarnya.

Sarpaili Ketua MUI Kabupaten Kuansing didampingi   Jisman MA Kepala Kemenag Kabupaten Kuansing menyampaikan, pelaksanaan program sholat shubuh berjamaah keliling ini sudah berjalan 12 kali.

Kecamatan lain yang belum didatangi adalah Sentajo Raya, Logas Tanah Darat dan Kuantan Hilir Seberang. Terhadap kecamatan yang belum ini segera akan dilaksanakan.

Tujuan kegiatan ini adalah membiasakan masyarakat untuk beribadah sholat berjamaah di masjid, disamping mendapat pahala yang berlipat, ukuwah islamiyah dapat dibangun secara simultan untuk kejayaan agama Islam.(gus)