Perdana, BLT-DD Dampak Covid-19 Kabupaten Sumenep Mulai Disalurkan di Desa Nyabakan Barat

oleh -98 Dilihat
oleh
Bupati Sumenep didampingi Kepala DPMD saat penyerahan simbolis BLT-DD.

SUMENEP, PETISI.CO – Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur kepada masyarakat terdampak Corona Virus Disease 19 (Covid-19) mulai hari ini sudah disalurkan yang perdana, di Desa Nyabakan Barat, Kecamatan Batang-batang, Senin (11/5/2020).

Penyerahan BLT-DD bagi masyarakat terdampak Covid-19 ini diberikan langsung simbolis oleh Bupati Sumenep, A Busyro Karim didampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), Moh Ramli beserta jajaran Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Batang-batang dan 16 Desa.

Kepala DPMD Kabupaten Sumenep, Moh Ramli menjelaskan, bahwa dalam penyerahan simbolis BLT-DD yang perdana tersebut juga dikemas dengan penyerahan Bantuan Langsung Tunai yang berasal dari Kementerian Sosial (Kemensos) dengan nilai nominal yang sama, yaitu sebesar Rp. 600 ribu sejak bulan April hingga Mei.

“Hari ini adalah penyerahan BLT-DD dan Bansos Tunai dari Kemensos yang nominalnya sama perbulan,” terang Moh Ramli di sela-sela penyerapan BLT-DD di aula Desa Nyabakan Barat, Kecamatan Batang-batang.

Termasuk pula kata Moh Ramli, ada juga penyerahan bantuan berupa sembako dari Korpri Kabupaten Sumenep. Sedangkan menurut Moh Ramli, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT-DD bagi terdampak Covid-19, di Desa Nyabakan Barat, Kecamatan Batang-batang berjumlah sebanyak 60 kepala keluarga (KK).

Jumlah itu disampaikan Moh Ramli, merupakan yang sudah ditetapkan melalui mekanisme proses dari pendataan oleh tim relawan Covid-19 ditingkatan Desa tersebut. Serta yang sudah disepakati melalui Musyawarah Desa (Musdes).

“Khusus BLT-DD sasaran sebanyak 60 KK, ini sudah ditetapkan melalui pendataan relawan Covid-19, dan ditetapkan melalui peraturan Kepala Desa dan sudah disahkan oleh Bupati Sumenep melalui Camat,” ungkapnya.

Moh Ramli memaparkan, bahwa untuk Dana Desa di Desa Nyabakan Barat, Kecamatan Batang-batang, Kabupaten Sumenep nilainya Rp. 1.463.033.000.

Dari besaran nilai Dana Desa tersebut, sebesar 10 persen yang dialokasikan untuk BLT-DD, senilai sekitar Rp. 108 juta selama tiga Bulan.

“Ini sudah sesuai dengan peraturan yang ada, meskipun ditentukan rumus maksimal 35 persen apabila dana desa Rp. 1,2 milliar ke atas, dan di Desa Nyabakan Barat ini dana desanya sekitar Rp. 1,4 miliar. Akan tetapi apabila sudah disepakati 10 persen melalui musyawarah desa khusus itu, maka itu yang mejadi amanat bagi Kepala Desa untuk merealisasikan,” ujarnya.

Moh Ramli menyatakan, bahwa penyerahan BLT-DD yang dilaksanakan pada hari ini di Kabupaten Sumenep merupakan yang pertama.

Menurutnya, untuk Bantuan Langsung Tunai Dana Desa itu, memang menjadi prioritas dari alokasi Dana Desa pada tahun 2020 ini yang diperuntukkan untuk bantuan sosial kepada terdampak Covid-19. (ily)

No More Posts Available.

No more pages to load.