PETISI.CO Runner Up di KBAM 2018 Kelompok Umur 46 Tahun

oleh -74 Dilihat
oleh
Tim petisi.co saat pengalungan medali

SURABAYA, PETISI.CO – Dengan penuh perjuangan, tim petisi.co kelompok umur 46 tahun, berhasil masuk semifinal Kejuaraan Bulutangkis Antar Media (KBAM) 2018, Kamis (15/11/2018). Hingga tim petisi.co dengan mulus melaju ke babak final dan menduduki runner up.

Tim petisi.co dalam pertandingan

Direktur petisi.co, Sokip SH MH menyampaikan, bahwa tahun 2018 di kelas perorangan menurunkan dua tim, yaitu di kelompok umur 36 – 45 dan kelompok umur 46 ke atas.

Namun, dalam babak penyisihan tim kelompok umur 36 – 45 yang diperkuat Hari dan Sunaryo kandas setelah melewati babak dramatis rubber set. Sedangkan tim kelompok umur 46 tahun ke atas mampu melenggang hingga final.

“Alhamdulillah, petisi.co bisa berpartisipasi di turnamen bergengsi ini yang diselenggarakan Djarum Foundation Bakti Olahraga. Untuk tahun ini menurunkan dua tim dan tim kelompok umur 46 tahun bisa melaju ke babak final. Ini sebuah kebanggaan tersendiri,” jelas Sokip yang juga Pemimpin Redaksi  petisi.co ini

Tim petisi.co sebelum bertanding

Menurut Sokip, atas keberhasilan timnya, dia memberi apresiasi yang luar biasa. Karena, wartawan petisi.co selain mampu menyajikan berita-berita terkini, juga berprestasi di bidang olah raga.

“Semua ini menjadi kebanggan bagi kita semua, khususnya teman-teman di petisi.co,”  ujar Sokip, sembari menambahkan,  jika media  petisi.co akan selalu berpartisipasi di setiap kejuaraan antar media, baik itu bidang olahraga dan lainnya di tingkat Jawa Timur.

Para pemenang di KBAM 2018

Sementara hasil pertandingan peserta di Zona Indonesia Timur kategori usia 25 – 35 tahun juara 1 diraih tabloidjawatimur.com, juara 2 diraih JTV, juara bersama diraih Koran Memo dan Posmo/Radar Madiun. Sedangkan kategori usia 36 – 45 tahun juara 1 diraih Majalah Fokus, juara 2 dari Memorandum, dan juara bersama Posmo dan Media Suramadu.

Kemudian di kategori di atas 46 tahun juara 1 diraih tabloidjatim.com, juara 2 diraih petisi.co yang diperkuat Nur Kholik dan Hamid, serta juara bersama diraih Memorandum dan Posmo/Jawa Pos.

Sidiq Prasetyo, ketua panitia pelaksana Zona Indonesia Timur mengatakan, juara di masing-masing zona wilayah dan peserta runner-up terbaik akan tampil di babak grand final, 28 – 29 November di GOR Djarum, Kudus, Jawa Tengah. (cah)

No More Posts Available.

No more pages to load.