PMI Bondowoso Gelar Musyawarah Kerja

oleh -74 Dilihat
oleh
Pj Sekda sekaligus Plt Ketua PMI Bondowoso, Soekaryo saat memberikan sambutan pada acara musyawarah kerja

BONDOWOSO, PETISI.CO – Dalam rangka mengevaluasi program Kerja Tahun 2021 dan Penyusunan Rencana Kerja Tahun 2022, Plang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bondowoso menggelar Musyawarah Kerja, Senin (7/3/2022), di gedung Sabha Bina II.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Bupati (Wabup) Bondowoso, Irwan Bachtiar Rahmat, Ketua dan Seluruh Pengurus PMI serta sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Pj Sekda sekaligus Plt ketua PMI Bondowoso, Soekaryo, memaparkan, kedepan yang diimplemen PMI selalu berupaya untuk melaksanakan program kerja dengan sebaik-baiknya, profesional dan dapat dipertanggung jawabkan.

“Manfaatnya juga sangat dirasakan langsung oleh masyarakat, baik yang berkaitan dengan penanggulangan bencana, pelayanan pertolongan pertama dan pelayanan Ambulans, bantuan bagi masyarakat yang terdampak bencana dan krisis kesehatan maupun pembinaan dan pengembangan generasi muda,” katanya.

Di tempat yang sama, Wabup, menyebutkan, PMI Kabupaten Bondowoso sudah membantu pemerintah dalam bidang sosial kemanusiaan.

Selain itu, masyarakat masih memiliki kepedulian yang tinggi terhadap kemanusiaan.

“Ini telah menggambarkan pula bahwa PMI masih menjadi harapan dan kepercayaan masyarakat,” jelasnya.

Pada kesempatan itu, Wabup meminta seluruh stakeholder agar ikut berpartisipasi membantu menyuarakan gerakan-gerakan kemanusiaan yang dilakukan oleh PMI.

“Hal ini dikarenakan PMI tidak hanya bergerak di bidang donor darah saja. Melainkan juga kegiatan-kegiatan kemanusiaan lainnya. Seperti penanggulangan bencana, pelayanan pertolongan pertama, pelayanan ambulan dan layanan sosial kemanusiaan lainnya,” pungkasnya. (tif)

No More Posts Available.

No more pages to load.