Polres Jember Pantau Terminal Bus dan Stasiun KA, Antisipasi Penumpang Hendak Ikut Aksi People Power

oleh -85 Dilihat
oleh
Kapolres Jember menyapa para penumpang di terminal bus.

JEMBER, PETISI.CO – Kepolisian Resor Jember melakukan pengamanan  terkait dengan adanya potensi gerakan people power jelang pengumuman hasil pemilihan presiden pada 22 Mei 2019 di KPU RI, Jakarta.

Kapolres Jember Kusworo Wibowo SH. S.I.K. MH, memimpin langsung operasi di terminal bus maupun stasiun kereta api (KA), Sabtu malam (18/5/2019).

Kepada awak media, Kusworo mengatakan,  pada malam hari ini Polres Jember bersama dengan Dinas Perhubungan dan Kementrian Perhubungan melakasanakan kegiatan pemeriksaan penumpang, baik di stasiun kereta, maupun terminal bus.

“Kami memberikan himbauan kepada masyarakat yang akan berangkat ke Jakarta, seandainya ada untuk ikut aksi tanggal 22 Mei 2019 yang menyatakan bahwa menolak keputusan KPU karena kecurangan KPU, kami memberikan himbauan agar kembali saja, tidak usah berangkat ke Jakarta, dikarenakan aksi-aksi untuk dibawa ke ranah publik ini dirasa kurang tepat, karena sudah ada mekanisme-mekanisme yang bisa menampung, seandainya ada kecurangan, bawa buktinya ke Bawaslu dan akan ditindaklanjuti oleh Bawaslu,” terang Kapolres.

Kapolres memberi himbauan di dalam bus.

Lebih lanjut Kapolres menerangkan,  seandainya ingin mengemukakan pendapat di depan umum, tidak perlu jauh-jauh ke Jakarta, silahkan sampaikan. “Laporkan ke Bawaslu setempat, 1 x 24  jam siap menerima laporan dari warga masyarakat seandainya ada kecurangan-kecurangan berikan buktinya dan akan ditindaklanjuti,”  tegasnya.

Menurut Kapolres, hasil razia malam ini, semementara masih belum ada yang terjaring. “Belum ada,” pungkas Kapolres.(eva)



No More Posts Available.

No more pages to load.