Prajurit KRI Teluk Sampit Melaksanakan Swab Antigen

oleh -82 Dilihat
oleh
Salah satu Prajurit KRI Teluk Sampit sedang diswab antigen.

SURABAYA, PETISI.CO – Guna mendukung program pemerintah dalam upaya memutus mata rantai penularan Covid-19, petugas medis KRI Teluk Sampit-515 berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan (Diskes) Koarmada II, menggelar Swab Antigen kepada seluruh prajurit KRI Teluk Sampit-515, yang dilaksanakan di geladak KRI Teluk Sampit 515 saat sedang sandar di Dermaga Semampir Timur Ujung Surabaya, Senin (18/1/2021).

Swab Antigen atau yang lebih dikenal dengan sebutan Rapid Test Antigen tersebut, adalah test diagnostik cepat Covid-19 pada sempel yang berasal dari seluruh saluran pernafasan. Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai langkah screening awal, bagi internal prajurit KRI Teluk Sampit 515, guna meyakinkan bahwa kondisi prajurit dalam keadaan prima dan bebas dari Covid-19.

Pada kesempatan tersebut Komandan KRI Teluk Sampit-515 Letkol Laut (P) Donny Abraham Diman, menyampaikan, kegiatan Swab Antigen ini dilakukan sebagai upaya Screening awal terhadap kondisi kesehatan prajurit, dari penularan Covid-19 di lingkungan KRI Teluk Sampit 515,” pungkas Letkol Donny.

Pelaksanaan Swab Antigen pada internal Satuan KRI ini, merupakan implementasi dari perintah Pangkoarmada II Laksamana Muda TNI I N.G. Sudihartawan, kepada seluruh prajurit Koarmada II untuk mendukung penuh program pemerintah dalam upaya mencegah penularan Covid-19, sekaligus memperketat protokol kesehatan di satuan kerja masing-masing dengan menerapkan 3M, (Mencuci Tangan, Memakai Masker dan Menjaga Jarak). (bah)

No More Posts Available.

No more pages to load.