Revitalisasi Pasar Kota Kulon Dideadline 75 Hari, Rekanan Terpaksa Lembur

oleh -100 Dilihat
oleh
Hasil progres pembangunan Pasar Kota Kulon

BONDOWOSO, PETISI.CO – Proyek revitalisasi pasar Kota Kulon, Kabupaten Bondowoso, sudah mulai dilaksanakan sejak tanggal 5 Oktober 2022 lalu. Meski dengan nilai kontrak mencapai Rp 2,2 miliar, pengerjaan proyek yang bersumber dari anggaran pusat itu hanya diberi waktu selama 75 hari kalender. Sehingga penyedia jasa harus merampungkan pekerjaan pada 18 Desember 2022 mendatang.

Saat dikonfirmasi terkait perkembangan proyek revitalisasi Pasar Kota Kulon,  pelaksana proyek dari CV ARINI, sebut saja Iyon,  menerangkan, hingga minggu ke delapan atau hari ke 60 kalender proyek, progres pekerjaan  sudah mencapai 97 persen.

“Kita bekerja tidak hanya siang. Malam pun kita kerja lembur untuk memenuhi target yang ditetapkan. Alhamdulillah, hasil progres pembangunan ini hampir rampung,” ujarnya, Sabtu (3/12/2022).

Dijelaskannya, pekerjaan struktur dan arsitektur untuk lantai basement 1 dan 2 hampir selesai.

“Sekarang kami kebut pekerjaan struktur untuk 2 lantai ke atasnya, hingga akhir minggu ini selesai semua,” sebutnya.

Iyon juga mengatakan, selama pengerjaan proyek revitalisasi pasar Kota Kulon tidak pernah ada kendala.

“Proses desain, gambar proyek dan pengerjaan berjalan lancar. Pengaturan jadwal pengecoran juga diatur menurut volume pengecoran,” pungkasnya. (tif)

No More Posts Available.

No more pages to load.