Serbuan Vaksin Kodam V/Brawijaya Sasar 2210 Warga Bangsal

oleh -85 Dilihat
oleh
Skrining sebelum divaksin

MOJOKERTO, PETISI.CO – Serbuan Vaksin Kodam V/Brawijaya terus digenjot di wilayah Kodim 0815/Mojokerto. Kali ini, layanan vaksinasi ini berlangsung di wilayah Koramil 0815/10 Bangsal, Selasa (28/09/2021).

Digebernya Serbuan Vaksin Kodam.V/Brawijaya di Mojokerto ini bukan tanpa alasan. Hal ini dilakukan untuk pencapaian target cakupan vaksin dosis satu minimal 50 persen.

Danramil 0815/10 Bangsal Kapten Inf Herman Hidayat melalui Bati Tuud Pelda Siswanto mengatakan, serbuan vaksinasi Covid-19 ini dilakukan di Desa Sumberwono dengan mengerahkan Nakes dari UPT PKM Bangsal.

“Vaksinasi Covid-19 ini tidak terbatas pada dosis satu, namun ketika ada warga yang sudah vaksin dosis satu maka Nakes pun melayani untuk suntikan vaksin dosis dua”, ungkapnya.

Untuk memaksimalkan cakupan vaksin, Koramil melalui Babinsa bekerjasama dengan Bidan dan Perawat Desa setempat serta Nakes PKM melakukan vaksinasi dari rumah ke rumah.

Pantauan di lapangan hari ini, kegiatan vaksinasi yang dilakukan Nakes PKM Bangsal berhasil menyuntikan vaksin sebanyak 1.700 dosis, dengan rincian, dosis pertama sejumlah 1.565 dosis, dan dosis kedua sebanyak 137 dosis.

Kegiatan vaksinasi ini dipantau langsung Forpimka Bangsal, dan Kepala UPT Puskesmas Bangsal dr. Ulfa Kurniasari, dan Tiga Pilar Desa.

Sebelumnya, Senin (27/09) Serbuan vaksin juga berangsung di Balai Desa Bangsal dengan capaian 510 dosis. Dari 51 dosis tersebut, 478 dosis untuk vaksin dosis pertama dan 32 dosis untuk vaksin kedua. Jadi dalam dua hari ini serbuan vaksin di wilayah Bangsal mencapai 2.210 dosis. (ng)

No More Posts Available.

No more pages to load.