Tak Ingin Kecolongan Kasus DBD, Pemdes Sukorejo Lakukan Foging Mandiri

oleh -68 Dilihat
oleh
Didampingi Kades dan perangkat desa, petugas foging mulai penyemprotan

LAMONGAN, PETISI.CO – Upaya pencegahan penyebaran nyamuk penyebab demam berdarah dilakukan Pemerintah Desa Sukorejo, Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan. Semua rumah di dalam lingkungan warga desa setempat disemprot asap (Fogging).

Kegiatan foging secara mandiri ini menurut Suminto, Kepala Desa Sukorejo, dikarenakan mulai banyaknya kasus DBD.

“Kami tidak ingin kecolongan ada warga yang terkena DBD, jadi kita lakukan penyemprotan atau foging secara mandiri di setiap rumah,” kata Suminto, Selasa (7/5/2024).

Dijelaskan, selain masuk ke dalam rumah warga, petugas foging sebanyak 4 orang tersebut juga melakukan penyemrotan di lahan kosong serta saluran got.

Sebelum dilaksanakan kegiatan foging, warga yang ingin dalam rumah disemprot petugas, diminta perangkat desa yang mendampingi kegiatan foging untuk membuka pintu rumahnya saat kegiatan berlangsung. Hal ini agar memudahkan dan mempercepat pelaksanaan foging.

Selain itu, bagi warga yang memiliki keluarga bayi atau balita juga yang memiliki hewan peliharaan, untuk sementara juga disarankan mencari tempat yang aman.

“Alhamdulillah, dengan empat petugas foging yang diterjunkan dibantu perangkat desa, sekitar 10 lingkungan RT, 446 rumah dan 4 Sekolahan yang ada semuanya sudah difoging,” pungkasnya. (yus)

No More Posts Available.

No more pages to load.