Target 10 Kursi, DPC Partai Demokrat Surabaya Daftarkan 50 Bacaleg ke KPU

oleh -101 Dilihat
oleh
DPC Partai Demokrat Kota Surabaya ketika serahkan berkas Bacaleg ke KPU

SURABAYA, PETISI.CO – DPC Partai Demokrat Kota Surabaya secara resmi telah menyerahkan berkas pendaftaran Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) ke Kantor KPU Kota Surabaya, Minggu (14/05/2023) siang.

Disampaikan Dra H Lucy Kurniasari, Ketua DPC Partai Demokrat Kota Surabaya, bahwa DPC Partai Demokrat Kota Surabaya memilih tanggal 14 karena nomor 14 adalah nomor urut Partai Demokrat dalam Pemilihan Umum 2024.

“Iya jadi tadi sudah disampaikan dalam penyerahan langsung ke Ketua KPUD Kota Surabaya, bahwa kami daftarkan pada hari ini 14 Mei 2023. Kenapa kita pilih tanggal 14? karena Partai Demokrat nomor urut 14 dan pelaksanaan Pemilu nanti 14 Februari,” ucap Lucy (panggilan akrabnya), Minggu (14/05/2023) siang.

Lucy juga mengatakan, pada hari ini telah mengerahkan kader-kader terbaik Demokrat sebanyak 50 orang termasuk prioritasnya adalah 4 incumbent.

“Jadi supaya mudah mengingat dan masyarakat supaya mudah memilih nomor 14 dan pada hari ini kami akan menyerahkan kader-kader terbaik kami di Kota Surabaya sebanyak 50 orang. Di mana prioritas kami adalah 4 incumbent yang hari ini juga mendampingi ada Bu Herlina, ada Bu Ratih, ada Pak Mahmud, ada Bu Elok dan juga Pak Junadi,” kata Lucy.

Lucy berharap nantinya bisa mengisi jajaran di dapil 1, yang mana nanti jajaran pengurus yang lain diharapkan bisa mengisi karena target DPC Partai Demokrat Kota Surabaya adalah 10 kursi dengan komposisi bacaleg sebayak 50 orang.

“Mudah-mudahan nanti bisa mengisi jajaran di dapil 1 yang mana nanti jajaran pengurus yang lain kami harapkan bisa mengisi. Karena target kami adalah 10 kursi dan kami dengan komposisi bacaleg sebayak 50 orang ini ada yang berusia 23 tahun yang termuda serta 71 tahun yang tertua,” ungkap Lucy.

Lucy lanjut mengatakan komposisi bacalegnya, bahwa yang di bawah 40 tahun ada 40% lalu kemudian di atas 40 tahun ada 60%, perempuan 40% dan milenial 38%. Lucy berharap bisa berjuang bersama untuk kemenangan bersama tahun 2024, karena Demokrat pernah berjaya di periode-periode sebelumnya.

“Ya harapan kami, kita bisa berjuang bersama untuk kemenangan tahun 2024 karena Demokrat pernah berjaya di periode-periode sebelumnya,” harap Lucy.

Lucy optimis dengan target kursi 10, Demokrat dapat memenangkan Pemilu 2024 untuk di Kota Surabaya.

“Insya Allah dengan target 10 kursi, kami ingin memenangkan Pemilu di Kota Surabaya untuk mendapatkan kursi kembali dengan hasil survei pada hari ini di Kota Surabaya,” kata Lucy.

Lucy pun berujar telah mempersiapkan secara berlapis untuk Bapilu Kota Surabaya dalam Pemilihan Umum 2024 nanti. Termasuk mempersiapkan jauh-jauh hari untuk persiapan administrasi mendaftarkan 50 Bacaleg DPC Partai Demokrat Kota Surabaya.

“Tentunya kami sudah mempersiapkan secara berlapis untuk Bapilu Kota Surabaya, tapi kita juga ada Ketua tim pemenangannya yang mungkin juga nanti ada kiat-kiat khusus untuk strategi Pemilu nanti. Mohon do’anya saja,” pungkas Dra. H. Lucy Kurniasari, selaku Ketua DPC Partai Demokrat Kota Surabaya. (riz)

No More Posts Available.

No more pages to load.