Tingkatkan Mandiri Pangan, Dandim Surabaya Utara Galakkan LTT di Benowo

oleh -45 Dilihat
oleh
Dandim Letkol Arm Beny Hendra Suwardi,S.Sos didampingi Danramil Benowo Mayor Arm Sugianta melaksanakan survey di lokasi pertanian kelompok tani di wilayah Benowo dan Pakal.

SURABAYA, PETISI.COKodim Surabaya Utara senantiasa menggalakkan pendampingan pertanian melalui program Luas Tambah Tanam (LTT).

Kali ini, Dandim Letkol Arm Beny Hendra Suwardi,S.Sos didampingi Danramil  Benowo Mayor Arm Sugianta melaksanakan survey di lokasi pertanian kelompok tani di wilayah Benowo dan Pakal.

Dandim Letkol Arm Beny Hendra Suwardi menjelaskan, bahwa lahan persawahan di Kelurahan Benowo Kecamatan Pakal yang ditanami dengan pola tanam serentak, bibit padi yang ditanam jenis Ciherang dengan masa tanam 3 bulan, serta teknik penanaman padi “Jarwo” sesuai dengan arahan dari Dinas Pertanian kepada para petani.

Petani setempat, merasa senang dengan adanya bantuan dari para personel Kodim  Surabaya Utara ini, sangat membantu dan mudah-mudahan akan membawa hasil yang baik.

Lanjutnya, “Kami tentunya sangat memberikan apresiasi kepada segenap personel Kodim Surabaya Utara senantiasa turut serta melakukan pendampingan pertanian ini tanpa iming-iming apapun, dengan ke ikhlasan, kerelaan dan tanggungjawab,” ujar para petani.(kip)