Tahun 2019 Wisata Kabupaten Mojokerto Lebih Baik

oleh -51 Dilihat
oleh
Pemerintah Kabupaten Mojokerto menggelar acara jumpa pers

MOJOKERTO, PETISI.COPemerintah Kabupaten Mojokerto menggelar acara jumpa pers   dengan tema silaturahmi dan rencana Pemerintah Kabupaten Mojokerto di tahun 2019 ,Rabu (26/12/2018) di ruang SBK Pemerintah Kabupaten Mojokerto dihadiri Sekda, Asisten, Kepala UPTD, dan humas.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Mojokerto Pungkasiadi mengatakan untuk pekerjaan fisik tahun 2018 sudah selesai. Untuk tahun 2019 kita tetap melakukan sinergi dengan pemerintah pusat.

“Pekerjaan dan anggaran tahun 2019 sudah didok oleh DPRD, yakni terkait kesehatan sebasar 11,8%, pendidikan, 12% dan infrastruktur 24%,” ungkapnya.

Wabub juga akan kembangkan pariwisata yang ada dengan anggaran yang sudah ditentukan seperti wisata waduk Tanjungan sebesar Rp 8,5 miliar, Coban Canggu sebesar Rp 1 miliar, wisata banyu panas sebesar Rp 5 miliar.

“Dengan rencana ini saya harap wisata Kabupaten Mojokerto akan lebih baik lagi, dan planning saya di tahun 2020 kita akan menambah destinasi di atas ubalan pacet karena masih ada aset Pemkab sebesar 1,2 hektar,” ungkapnya. (nang/syim)